Manajemen Akan Berikan Pendampingan untuk Saddil Ramdani
Manajemen Persela Lamongan merasa sedih dengan kasus dugaan kekerasan yang di lakukan oleh Saddil Ramdani (19) pemain sayap Persela.
"Kami merasa sedih dengan apa yang dialami Saddil Ramdani saat ini. Saddil merupakan bagian dari keluarga besar Persela, " kata Arif Bachtiar, Media Officer Persela, Sabtu 3 November 2018.
Menurutnya, ibarat satu keluarga sebagai orang tua jika ada anaknya yang khilaf tentu akan dijewer. Arif juga menjelaskan pihaknya akan melakukan upaya pendampingan.
"Kami juga akan lakukan upaya penangguhan karena bagaimana pun tenaganya masih dibutuhkan Persela," kata Arif.
Sementara Manajer Persela Yunan Achmadi dihubungi melalui ponselnya terdengar nada sambung namun tidak diangkat. Saat dikonfirmasi melalui SMS dan WhatsApp juga tidak dibalas.
Seperti diketahui Saddil Ramdani harus berurusan dengan hukum karena diduga melakukan tindak kekerasan terhadap seorang perempuan berinisial ASR. Saat ini kasus Saddil tengah ditangani Polres Lamongan (tok)