Mampukah Lionel Messi Pecah Telur ke Gawang Madrid?
Lionel Messi selalu gagal mencetak gol ke gawang Real Madrid pada laga El Clasico dalam tiga musim terakhir. Messi berkesempatan untuk pecah telur akhir pekan ini ketika Barcelona kembali bentrok dengan Los Blancos di Stadio Alfredo Di Stefano pada Minggu, 11 April 2021 nanti.
Pada Laga El Clasico jilid dua di La Liga 2020/21 Messi selaku bintang sekaligus kapten tim, diyakini bakal tampil sebagai starter di pertandingan tersebut, dengan catatan tidak mengalami cedera dalam sesi latihan.
Raihan Messi saat ini sedang bagus-bagusnya. Dalam 10 penampilan terakhir, pemain berumur 33 tahun tersebut sudah mengantongi 10 gol. Dia juga mencatatkan lima assist dari rangkaian pertandingan tersebut.
Messi sangat diharapkan bisa mengakhiri paceklik golnya di laga tersebut. Sebab, golnya sangat penting untuk membantu Barcelona meraih kemenangan di laga ini.
Tambahan tiga poin dalam laga ini sangat berharga, karena Barcelona bakal menjauh dari kejaran Real Madrid sekaligus merebut posisi puncak dari Atletico Madrid.
Masalahnya, Messi akhir-akhir ini selalu kesulitan mencetak gol ke gawang rival bebuyutan Barcelona itu sejak kepergian Cristiano Ronaldo dari Madrid. Terakhir, Messi membobol gawang Madrid dalam laga El Clasico terjadi pada musim 2017/2018 lalu, musim terakhir Ronaldo sebelum hengkang ke Juventus. Kala itu Barcelona hanya mampu meraih hasil imbang, 2-2.
Karena itu, banyak yang mengaitkan kegagalan Messi menjaringkan bola ke gawang Madrid karena terkena kutukan kepergian Ronaldo. Terlepas dari hal itu, fakta menunjukkan bahwa Messi memang tak pernah lagi bersinar dalam duel El Clasico.
Dari enam laga El Clasico, Messi tak sekali pun mampu mencetak gol. Ia juga tak mencatatkan assist untuk rekan setimnya. Maka itu, Messi perlu menjawabnya di laga yang berlangsung akhir pekan nanti.