Mal Pelayanan Publik Kota Pasuruan Mulai Uji Coba
Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pasuruan mulai melakukan uji coba, Senin 25 April 2022. Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo mengunjungi MPP yang terletak di Jalan Wahid Hasyim tersebut untuk melihat kesiapan MPP sebelum dilaunching nantinya.
Mas Adi, sapaan akrabnya, meninjau MPP untuk melihat langsung penataan ruangan tunggu dan kesiapan sarpras. Beberapa warga tampak sudah menggunakan MPP untuk mengurus sejumlah kepentingan seperti pelayanan kependudukan yang disediakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Pasuruan.
"Ini belum launching, masih tahap uji coba. Dari uji coba nanti akan ada evaluasi sebelum menuju tahap launching," ujar Mas Adi saat dikonfirmasi.
Menurut Mas Adi secara garis besar bangunan MPP sudah siap beroperasi walaupun masih diperlukan sedikit pembenahan. Namun, dengan kerja sama dan kerja keras semua perangkat daerah membuat masalah yang ada bisa segera diatasi.
"MPP ini akan memudahkan masyarakat untuk mengurus sejumlah keperluan. Ada BPJS, ada Samsat, ada Bank Jatim. Sehingga, masyarakat tidak perlu lagi jauh-jauh," terang orang nomor dua di Kota Pasuruan itu.
Selain menjadi jujugan warga yang membutuhkan pelayanan cepat, MPP juga didesain menjadi tempat yang nyaman bagi masyarakat yang mengantre mendapatkan pelayanan. Harapannya pelayanan publik di Kota Pasuruan semakin efisien dan modern dengan kehadiran MPP ini.