Makna Idul Kurban Bagi Pemain Persebaya
Pemain Persebaya, Alfonsius Kelvan memaknai hari raya Idhul Adha ini dengan cara yang berbeda. Apalagi pemain ini sendiri sebagai seorang yang baru mengenal islam, karena delapan tahun lalu ia menjadi mualaf.
Bagi Alfon di Idhul Adha kali ini dengan berkurban tim yang ia bela saat ini dapat semakin maju dan mampu mempererat kedekatan antar pemain baik di dalam maupun luar lapangan.
"Makna untuk Idul Adha semoga jadi perayaan yang istimewa bagi Persebaya, bisa lebih kompak maksudnya bisa lebih kompak lagi antara pemain manajemen. Jadi tidak dalam lapangan tapi di luar lapangan juga bisa seperti keluarga," kata Alfon, Rabu 21 Agustus 2018.
Sementara itu, dengan Persebaya berkurnan dua ekor sapi dan tiga kambing dapat semakin membawa berkah untuk keberhasilan Persebaya. Apalagi tim Bajol Ijo akan ditangani dengan pelatih baru.
"Kami harap semua pemain dan manajemen kompak untuk berjuang mengangkat nama Persebaya, Bonek juga pemain Persebaya sendiri," lanjut pemain yang baru mualaf pada 2010 lalu.
Selain itu, Alfon menilai tahun ini dirinya sapat berkesempatan turut berkurban. Meski hanya seekor kambing yang ia tempatkan di masjid dekat rumahnya tinggal.
"Tahun ini bisa nyumbang di masjid kambing itu aja. Tapi saya sangat bersyukur, apalagi di Idhul Adha kali ini saya bisa berkumpul dengan keluarga di Surabaya," ucapnya. (hrs/wit)