Video Makan Gurita, Ria Ricis Tuai Cibiran
Ria Ricis memang dikenal sebagai salah satu Youtuber dengan jumlah subscribers paling banyak di Indonesia. Demi konten YouTube-nya, Ricis pun rela melakukan hal-hal yang tak biasa.
Setelah dua kali mengunggah video pamitan tapi balik lagi ke YouTube, Ria Ricis membuat konten baru tentang makanan eksrem di Korea Selatan.
Makanan itu bernama Sannakji, yakni gurita kecil yang disajikan secara utuh. Menurut Ria Ricis, gurita tersebut sudah bersih dan tak ada bakterinya serta halal dimakan.
Ria Ricis dan tim pun memenuhi challenge para fansnya untuk memakan gurita mentah-mentah.
"Ini challenge (tantangan) buat kita semua dari the Ricis juga kita mau makan gurita dan ini aman dimakan. Karena enggak ada bakterinya sama sekali dan halal. Cuma ada di Korea," jelas Ria Ricis dalam vlognya.
Meski awalnya geli dan tak tega, Ricis akhirnya berusaha memakan gurita hidup-hidup. Kendati begitu, adik Ustadzah Oki Setiana Dewi tersebut sempat beberapa kali mengalami kesulitan lantaran gurita yang ia makan memberontak.
Gurita tersebut sebenarnya sudah mati, namun syaraf di tentakelnya masih aktif bergerak.
Aksi Ricis yang memakan gurita mentah tersebut pun menuai komentar sinis dari netizen.
Banyak yang merasa risih lantaran mengira gurita yang dimakan Ricis masih hidup. Ada pula yang menegur Ricis seharusnya bisa membuat konten lain yang lebih bermanfaat.
"Ih jijiknya, kalo saya sih ogah makan kayak gitu," ujar akun @herl****vi06.
"Makan yang mateng napa, kasihan guritanya," imbuh akun @kayla*******illa23.
"Emang gak di ceramahin kakanya yah adab dalam makan menurut islam segitunya demi konten," seru akun @wu***si.
"Bisa gak sih bikin konten yang lebih berfaedah daripada konten bginian," komentar akun @octta****niee.
"Gak respect sama dia lama2," tambah akun @cream******iginal.
"Kebanyakan tingkah gak jelas gak paedah banget Ricis," sahut akun @amel******tias.