Mainkan Trio MKN, PSG Hanya Imbang Lawan Club Brugge
Tim bertabur bintang yang dimiliki PSG mengecewakan. Bermain di laga perdana Grup A Liga Champions 2021/2022 di Stadion Jan Breydel, Belgia, Kamis 16 September 2021 WIB, Les Parisiens itu hanya memetik hasil imbang 1-1.
Hasil ini tentu sangat mengecewakan, sebab Mauricio Pochettino menurunkan trisula Kylian Mbappe, Neymar dan Lionel Messi sejak awal laga.
Meski lebih banyak berada di bawah tekanan PSG, Club Brugge berhasil tampil solid. Bahkan mereka berkali-kali mampu memberi ancaman ke pertahanan PSG. Hal itu bisa ditilik dari catatan statistik pertandingan, di mana Club Brugge melepaskan 16 tembakan percobaan dengan tujuh di antaranya menemui sasaran.
PSG sendiri justru hanya bisa melayangkan sembilan tembakan percobaan, salah satunya berbuah gol yang dicetak Ander Herrera. Yang akhirnya mampu dibalas Hans Vanaken.
Satu poin yang didapat kedua tim membuat PSG bertengger di posisi kedua klasemen sementara Grup A. Sementara Club Brugge di tempat ketiga, di bawah Manchester City yang menang telak, 6-3, atas RB Leipzig dalam pertandingan lain.