Mahfudz MD dan Butet Hadiri Sidang Pledoi Dahlan Iskan
Sidoarjo: Support moral terhadap pengadilan Dahlan Iskan terus mengalir dari sejumlah tokoh. Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Prof Dr Mahfudz MD dan seniman Butet Kerterjasa datang khusus ke Surabaya untuk menghadiri sidang di Pengadilan Tipikor dengan agenda pledoi Dahlan Iskan.
"Saya hadir di sini untuk memberi support moral kepada Pak Dahlan. Kedua, Gandrik baru mementaskan lakon Hakim Sarmin. Saya ingin konfirmasi apa betul aparat hukum sekarang betul-betul gila seperti dalam lakon itu," kata Butet di PN Tipikor Sidoarjo, Kamis, 13 April 2017.
Butet bersama kelompok teater Gandrik memang baru saja mementaskan repertoar baru di Jogja dan Jakarta. Mereka mengangkat lakon tentang dunia peradilan berjudul Hakim Sarmin. Dalam
lakon tersebut diceritakan tentang silang sengkarut tentang dunia peradilan saat sekarang.
Butet bersama Mahfudz MD sudah datang ke PN Tipikor Sidoarjo pukul 9.00 WIB bersama dengan Dahlan Iskan. Juga tim pengacara mantan Menteri BUMN yang didakwa melakukan perbuatan tindak pidana menjual aset BUMD tanpa persetujuan DPRD saat memimpin PT Panca Wira Usaha (PWU Jatim). Salah satu pengacaranya adalah Prof Dr Yusril Ihza Mahendra.
Tampak juga hadir mantan Kapolda Jatim yang kini menjadi Ketua PKPI Jatim Irjen Pol (Purn) Hadiatmoko. Rencananya Ketua Umum PKPI Hendro Priono akan ikut hadir salam sidang pembacaan pledoi Dahlan Iskan. Namun, dia terpaksa harus balik karena ada keluarga yang mendadak sakit.
Menurut rencana, sidang pembacaan pledoi Dahlan Iskan berlangsung pukul 9.00 WIB. Namun, akhirnya ditunda pukul 13.00 karena masih harus menggandakan naskah pledoi yang akan dibacakan. (frd)
Advertisement