Mahfud MD, DPC PDIP Surabaya Siap Terima Cawapres Ganjar Pranowo
Suasana Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPC) Partai PDI Perjuangan Kota Surabaya tampak berbeda, Rabu 18 Oktober 2023 pagi ini. Kawasan Jalan Setail dipenuhi para kader PDIP dan masyarakat umum. Mereka ingin menyaksikan nonton bareng alias nobar, pengumuman bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo capres di Pilpres 2024.
Untuk memeriahkan pengumuman yang akan disampaikan langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri secara daring melalui kanal YouTube PDIP, para pengurus DPC Kota Surabaya sengaja menyiapkan hiburan khusus.
Reog Ponorogo sebagai Warisan Budaya Tak Benda Dunia (WBTB) oleh UNESCO dipilih sebagai hiburan, sekaligus edukasi kebudayaan untuk masyarakat.
Saat berita ini ditulis, persiapan untuk nobar masih terus dilakukan oleh DPC Kota Surabaya seraya menanti kedatangan para kader yang sengaja mengenakan atribut serta busana serba merah, ciri khas PDIP.
Ketua DPC PDIP Kota Surabaya, Adi Sutarwijono mengatakan, pihaknya dan seluruh kader telah bersiap menerima hasil pengumuman bakal cawapres Ganjar Pranowo. Pihaknya juga meyakini figur yang terpilih adalah sosok terbaik.
"Surabaya seluruh kader perjuangan akan siap menjalankan keputusan DPP Perjuangan. Kami yakin figur yang terbaik," ujar Awi, sapaannya.
Menurutnya, siapa pun bakal cawapres yang akan diumumkan Mbak Mega pasti sudah melalui proses panjang dan komunikasi yang matang dengan partai koalisi.
"Kami sudah menyerahkan sudah melakukan berbagai komunikasi dan sudah mengambil langkah terbaik untuk memperluas jaringan dukungan Ganjar Pranowo," ujar Awi.
Awi menambahkan, Walikota Surabaya Eri Cahyadi dan wakilnya Armuji telah diundang untuk menyaksikan nobar di Kantor DPC Surabaya. Namun demikian, Awi tidak bisa memastikan kehadiran kedua tokoh tersebut.
"Sudah diundang, ya mungkin Pak Eri dan Pak Armuji masih ada tugas," tambahnya.
Dikutip dari kanal YouTube PDIP, Megawati Soekarnoputri sudah mengumumkan bahwa cawapres Ganjar Pranowo adalah Mahfud MD. Menko Polhukum muncul bersama Ganjar Pranowo dengan mengenakan baju batik warna hijau.
Setelah dua kali gagal jadi wakil Jokowi saat Pilpres lalu, dan juga gagal dipinang Prabowo Subianto saat head to head dengan Jokowi, akhirnya Mahfud MD dipilih PDIP sebagai cawapres Ganjar Pranowo.