Mahfud MD Cawapres Ganjar Pranowo, Hartanya Rp 29,54 Miliar
Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi diumumkan sebagai bakal calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) yang didukung oleh PDIP beserta partai politik pendukung lainnya, yakni PPP, Perindo, dan Hanura.
Momen penunjukan Mahfud ini terjadi di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Rabu 18 Oktober 2023 pukul 10.00 WIB. Pengumuman ditayangkan langsung melalui kanal YouTube resmi milik partai berlambang banteng moncong putih, pimpinan Megawati Soekarnoputri.
Harya Kekayaan Mahfud MD
Mengutip laporan e-lhkpn, Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara secara elektronik ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) per 31 Maret 2023/Periodik-2022, Menko Polhukam itu tercatat memiliki total kekayaan dengan nilai Rp 29,54 miliar.
Besaran harta tersebut terdiri dari tanah dan bangunan dengan nilai Rp 12,06 miliar. Terdiri dari 15 kepemilikan berupa tanah dan tanah dan bangunan yang tersebar di Sleman, Pamekasan, Jakarta Selatan, dan Surabaya. Semuanya tercatat sebagai hasil sendiri.
Selain itu, pejabat berusia 66 tahun itu juga tercatat memiliki alat transportasi dan mesin sebesar Rp 1,50 miliar. Besaran itu terdiri dari, sepeda motor Honda tahun 2007, mobil Toyota Avanza Veloz Minibus tahun 2012, mobil Toyota Vios tahun 2013, Toyota Camry tahun 2017, Toyota Alphard tahun 2018, dan motor Vespa Primavera 150 tahun 2021. Semuanya tercatat sebagai hasil sendiri.
Ayah tiga anak itu juga tercatat memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp 180,5 juta. Suami Zaizatun Nihayati ini juga memiliki kas dan setara kas sebesar Rp 15,80 miliar.
Advertisement