Longsor Tutup Akses Utama Dusun Iburaja Lumajang
Bencana tanah longsor terjadi di Dusun Iburaja, Desa Kaliuling, Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang. Longsor yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB, Kamis 24 Juni 2021 tersebut mengakibatkan akses jalan masuk ke dusun Iburaja tertutup material tanah longsor setinggi dua meter.
Diperkirakan longsor terjadi karena dipicu intensitas hujan yang tinggi mulai Rabu sore hingga kamis dini hari. Sedikitnya ada 4 rumah yang terdampak akibat longsoran tersebut.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lumajang, Indra Wibawa Laksana mengatakan saat ini masih dilakukan oleh penanganan dan asesment oleh tim TRC BPBD Kabupaten Lumajang.
"Siap, tim turun penanganan dan asesment," ujarnya saat dikonfirmasi.
Sementara informasi dari unsur TNI setempat, Akhmad Nur sudah dilakukan penanganan awal dengan mengevakuasi masyarakat yang rumahnya berada di perengan tanah.
"Melakukan evakuasi warga ke posko bencana di desa Kaliuling dan menyiapkan tenda darut sebagai tempat evakuasi warga sementara," ungkapnya.
Saat ini, jalur di Dusun Iburaja masih ditutup untuk lalu lintas umum.