Logo Porprov Pemenang Sayembara Segera Dipakai Tahun Ini
Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jawa Timur mengumumkan para pemenang sayembara logo Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim VIII 2023 di Sidoarjo Raya.
Pemenang sayembara kali ini jatuh kepada M Taufik Hidayat asal Pasuruan. Kemudian juara kedua diraih As'ad Achmad dari Lamongan dan juara ketiga adalah Eric Caskarino dari Malang.
"Logo Porprov sudah kami pilih 10 besar, lalu kami (dewan juri) ajukan ke dewan juri kehormatan (Gubernur Jatim, Wagub Jatim, Sekdaprov Jatim), sudah disepakati ada juara 1-3 dan insya Allah sudah mulai kita branding logo Porprov," kata Kepala Dispora Jatim, M Ali Kuncoro, kepada Ngopibareng.id.
Ali menyebut, jika dalam penilaian ini para dewan juri memilih karya yang lebih segar dengan sentuhan lebih modern tanpa melupakan makna semangat olahraga.
"Kami ingin yang futuristik, tidak terlalu simetris (kotak) tapi bagaimana mengikuti zaman. Konsepnya lebih dinamis, logo tidak kaku tapi tetap penuh warna yang mengandung berbagai makna khas olahraga," jelasnya.
Dengan hasil ini, Ali mengatakan, logo baru ini akan segera digunakan untuk Porprov kali ini. Rencananya akan di-launching bersamaan dengan peluncuran maskot Porprov.
Pemenang tak hanya mendapat kehormatan logonya digunakan sebagai logo utama Porprov, tapi juga berhak atas hadiah uang tunai sebesar Rp10 juta. Sedangkan juara kedua mendapat Rp6 juta dan juara ketiga mendapat Rp4 juta.
Mantan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekdaprov Jatim itu mengatakan, sayembara ini akan digelar rutin setiap menjelang gelaran Porprov.
"Kami harap setiap event ada nilai velue yang melibatkan masyarakat. Sekaligus agar daerah penyelenggara punya legacy pernah menjadi tuan rumah Porprov," pungkasnya.
Tak lupa ia menyampaikan terima kasih atas partisipasi luar biasa masyarakat tak hanya dari Jatim saja tapi ada juga dari luar provinsi.