Logistik Pemilu 2024 Mulai Tiba di Banyuwangi
Logistik untuk Pemilu 2024 mulai berdatangan di Banyuwangi. Ada dua logistik yang sudah tiba yakni tinta dan bilik suara. Logistik tersebut kini disimpan di gudang KPU Kabupaten Banyuwangi.
"Untuk logistik yang sudah datang, tinta sudah lengkap, kemudian yang masih proses itu bilik suara," jelas Ketua KPU Kabupaten Banyuwangi Dwi Anggraeni Rahman, Kamis, 9 November 2023.
Dia menjelaskan, hari ini ada dua truk yang datang membawa bilik suara. Bilik suara tahun ini menurutnya berbahan sama dengan Pemilu sebelumnya yakni jenis karton kedap air.
Logistik yang sudah tiba di Banyuwangi disimpan di gudang KPU. Lokasinya berada di belakang Kantor Camat Kabat. Gudang ini memiliki luas 2.400 meter persegi sehingga sangat representatif.
"Tempatnya lebih representatif, luas dan ada paletnya. Mencukupi untuk semua kebutuhan logistik masuk ke sana," terangnya.
Setiap harinya, gudang ini dijaga empat petugas keamanan dari internal KPU Kabupaten Banyuwangi. Selain itu, untuk pengamanan gudang, KPU Kabupaten Banyuwangi juga bekerja sama dengan Polresta Banyuwangi. "Untuk pengamanan gudang dijaga 24 jam," terangnya.
Dia menjelaskan, jumlah tinta yang datang sebanyak dua kali jumlah TPS. Bilik suara jumlahnya empat kali jumlah TPS. Jumlah TPS Banyuwangi sebanyak 5.135.
Logistik lain yang akan datang adalah kabel ties. Saat ini sedang prose pengadaan. Sedangkan logistik lain masih belum.
Dia menyebut, kabel ties ini merupakan logistik yang disiapkan KPU Kabupaten Banyuwangi. Menurutnya, logistik yang pengadaannya di KPU Kabupaten Banyuwangi adalah jenis perlengkapan lainnya seperti bolpoin, alat coblos, lem dan lain sebagainya.
"Kalau surat suara itu (pengadaannya) KPU RI, perkiraan bulan Januari. Karena kita mulai melakukan sortir lipat bulan Januari," katanya.
Mengingat bulan Januari-Februari sudah masuk musim hujan, Dwi Anggraeni mengaku sudah melakukan antisipasi. Mulai dari gudang, kata Dia sudah dipersiapkan. Gudang penyimpanan logistik yang ada tempatnya sangat layak. Tidak ada kebocoran atap.
"Lokasinya juga di atas, jadi kalau ada banjir aman," bebernya.
Tidak hanya itu, untuk distribusi logistik, KPU Kabupaten Banyuwangi bekerja sama dengan transportasi yang menggunakan mobil box. "Jadi kalau misalkan hujan masih aman," ujarnya.