Liverpool Lirik Gelandang Brighton Asal Mali Ini
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, mulai melirik gelandang milik Brighton & Hove Albion, Yves Bissouma. Rencananya, pemain asal Mali itu dipersiapkan untuk menggantikan gelandang asal Belanda, Geoginio Wijnaldum.
Kontrak pemain asal Belanda itu akan berakhir pada musim panas 2021 mendatang. Ia bisa bebas pergi meninggalkan The Reds karena hingga kini tidak ada tanda-tanda dari manajemen Liverpool menyodorkan perpanjangan kontrak.
Di mata Klopp, Bissouma adalah pengganti ideal bagi Wijnaldum. Selain masih muda, baru 24 tahun, pemain yang pernah merumput bersama Lille itu memiliki cukup jam terbang.
Sejak diboyong pada musim panas 2018, Bissouma sudah bermain 69 kali bagi tim berjulukan Seagulls di semua kompetisi, termasuk 12 pertandingan Premier League 2020/2021 yang sedang berjalan.
Bissouma memiliki postur yang cukup bagus untuk memenangi duel-duel bola atas di sentral lapangan. Ia juga tipikal gelandang pekerja yang bisa membantu pertahanan dan menyerang dengan sama baiknya.
Karena itu pula, bukan hanya Liverpool yang tertarik untuk mendaratkan sang pemain. Pasalnya, Manchester United juga kepincut kepada gelandang jangkar tersebut. MU bahkan disebut-sebut akan mengajukan penawaran kepada Brighton pada Januari 2021 mendatang.
MU dikabarkan bergerak cepat merayu sang pemain agar tak disambar Liverpool lebih dulu. Maklum, ia akan kehilangan kesempatan untuk mendapatkan Bissouma bila kalah cepat dari sang juara bertahan Premier League itu.
Klub besutan Graham Potter itu diyakini melabeli pemain Timnas Mali itu dengan banderol 30 juta poundsterling, atau sekitar dua kali lipat dari yang mereka bayarkan untuknya kepada Lille di musim panas 2018/2019.
Selain MU, Bissouma juga disebut-sebut sedang diincar klub asal Prancis, Monaco. Lantas kemana pemain yang memiliki kontrak di Amex hingga Juni 2023 itu berlabuh? Sepertinya, peluang terbesar dimiliki Liverpool dan MU.