Livall Helmet Dilengkapi Lampu, Sein, dan Emergency Call
Livall helmet meluncurkan Evo21. Yaitu helm dengan teknologi lampu di depan dan belakang. Meskipun ini bukan helm pertama yang memiliki lampu, tetapi Livall sangat inovatif.
Pendiri Livall, John Stevenson mengaku helm ini dibuat untuk commuter dan penggila gowes. “Helm ini menggunakan teknologi yang smart dan membuat cyclist mudah dilihat di jalan raya. Juga smart connected dengan perangkat smartphone atau bike computer,” tutur John.
Lampu di helm Livall ini dilengkapi dengan sein layaknya mobil atau motor. Cara kerjanya sama dengan sein di mobil atau motor, hanya dengan menekan tombol remote yang dipasang di handlebar.
Livall juga melengkapi helm ini dengan teknologi SOS. Ada tiga axis G-sensor yang terintegrasi dengan helm dan akan merasakan akselerasi maupun deselerasi yang diikuti dengan tidak adanya gerakan lanjutan. Maka Livall akan menganggap telah terjadi sesuatu dengan cyclist dan langsung menghubungi nomor darurat yang telah disimpan dalam memori.
Evo21 ini juga dilengkapi lampu belakang yang melingkar 270 derajat. Juga lampu depan yang wide angle dan sinarnya bisa melingkupi 45 derajat. Sehingga akan memudahkan cyclist melihat bike computer ketika gowes malam hari.
Terdapat 10 setelah lampu depan belakang di helm ini yang dapat digunakan untuk meningkatkan umur pakai baterai. Klaim Livall, dapat digunakan nonstop selama 10 jam.
Lampu dan baterai Evo21 ini menggunakan IPX5 yang waterproof. Jadi bisa digunakan saat hujan deras sekalipun. Paketan yang didapatkan ketika beli helm berbobot 350 gram ini adalah handlebar remote, sunglasses holder, dan smart on off design. Bila mau pesan, bisa masuk ke website www.indiegogo.com.
Advertisement