Lion Air JT 610, Sebelumnya Pernah Ada Keluhan Teknis
President and CEO Lion Air Group Edward Sirait menyatakan jika pesawat Lion Air JT 610 yang mengalami kecelakaan hari ini, sebenarnya adalah pesawat yang baru.
Kata dia, maskapai Lion Air baru menerima pesawat Boeing 737 Max 8 pada 13 Agustus lalu. Dan pihak maskapai baru mengoperasikan pesawat ini dua hari kemudian yaitu 15 Agustus 2018.
Dia juga membantah jika saat pesawat terbang pesawat dalam kondisi yang layak. Namun dia tak membantah jika pesawat ini sebelumnya pernah mengalami gangguan teknis. Gangguan teknis ini terjadi pada saat penerbangan terakhir dari Denpasar ke Jakarta.
"Namun begitu mendapatkan keluhan teknis, engineer kami langsung memperbaiki. Mana mungkin Denpasar bisa merilis pesawat jika masih ada kendala teknis," ujar dia.
Menurut dia, sebuah pesawat jika mengalami kendala teknis adalah hal umum terjadi. Makanya pihak Maskapai Lion Air selalu melakukan perawatan terhadap pesawat. Apalagi sudah ada keluhan sebelumnya. "Setiap benda bergerak selalu ada keluhan. Makanya kita selalu melakukan perawatan dan pemeliharaan," kata Edward.
Begitu juga pada saat akan terbang pagi tadi, kata dia mana mungkin engineer merilis pesawat JT 610 yang tidak layak terbang. Saat ada laporan keluhan teknis, engineer juga sudah melakukan perbaikan sesuai dengan standar pabrikan.
Selain itu, Edward mengatakan Lion Air sudah mengoperasikan jenis ini sebanyak 11 unit. Dan semuanya berjalan normal. Dia juga menyatakan jika awak pesawat yang menerbangkan JT 610 dalam kondisi yang fit dan bebas narkoba. (amr)
Advertisement