Line Up Persebaya vs Persija: Panggung Pemain Lapis
Derbi klasik akan tersaji pada laga pekan ke-32 Liga 1 2022-2023 yang mempertemukan Persebaya Surabaya menghadapi tamunya Persija Jakarta di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Rabu 5 April 2023 malam.
Menyambut derbi ini, dua tim sama-sama melakukan rotasi pemain karena ada beberapa pemain andalan yang tidak bisa bermain.
Di kubu tuan rumah tidak akan diperkuat Riswan Lauhim, George Brown, Ze Valente dan Sho Yamamoto. Sedangkan Macan Kemayoran tidak akan diperkuat Michael Krmencik, Riko Simanjuntak, Alfriyanto Nico Saputro dan M Ferarri.
Kendat demikian, dua tim telah mempersiapkan pemain pengganti yang akan tampil sebagai sejak awal. Dengan banyaknya pemain lokal yang akan tampil membuat laga ini akan berjalan cukup seru.
Berikut Susunan Pemain Kedua Tim:
Persebaya: 4-3-3
Ernando Ari Sutaryadi; Arief Catur Pamungkas, Arizky Wahyu, Leo Lelis, Alta Ballah; Alwi Slamat, M Hidayat, Brylian Aldama; Ahmad Nufiandani, Supriadi, Paulo Victor.
Persija: 4-2-3-1
Andritany; Rio Fahmi, Ondrej Kudela, Hansamu Yama, Firza Andika; Syahrian Abimanyu, Hanif Sjahbandi, Resky Fandi, Witan Sulaeman, Dony Tri Pamungkas; Aji Kusuma.