Lima Pesan Penting Pelindung Kita di Zaman Fitnah
Kita sedang berada di zaman fitnah. Semuanya tampak samar dan tidak jelas. Kebenaran sulit dideteksi karena semua mengaku paling benar. Kebatilan dibungkus dengan rapi hingga tampak sebagai kebenaran yang hakiki.
Keamanan hidup menjadi barang langka yang sulit dicari. Memilih kebenaran pun memiliki resiko yang sangat tinggi. Lalu kemana kita harus pergi ? Bagaima agar kita teguh dan kuat menghadapi semua ini ?
Di zaman yang berat ini kita harus memiliki pegangan dan perlindungan agar tetap teguh dan berpegang pada kebenaran. Dan agar tidak terjerumus dalam lubang fitnah dan kesesatan.
Apa saja yang dapat menguatkan dan menyelamatkan kita di zaman fitnah ini?
Lima Pesan Penting
Mari kita simak ayat-ayat berikut :
1. Al-Qur’an
كَذَٰلِكَ لِنُثَبِّتَ بِهِ فُؤَادَكَ
“Demikianlah, agar Kami memperteguh hatimu (Muhammad) dengannya.” (QS.Al-Furqan:32)
2. Mempelajari sejarah para Nabi.
وَكُلًّا نَقُصُّ عَلَيْكَ مِنْ أَنْبَاءِ الرُّسُلِ مَا نُثَبِّتُ بِهِ فُؤَادَكَ
“Dan semua kisah rasul-rasul, Kami ceritakan kepadamu (Muhammad),
agar dengan kisah itu Kami teguhkan hatimu.” (QS.Hud:120)
3. Berbuat sesuai dengan apa yang diketahui (melaksanakan perintah Allah).
وَلَوْ أَنَّهُمْ فَعَلُوا مَا يُوعَظُونَ بِهِ لَكَانَ خَيْرًا لَهُمْ وَأَشَدَّ تَثْبِيتًا
“Dan sekiranya mereka benar-benar melaksanakan perintah yang diberikan, niscaya itu lebih baik bagi mereka dan lebih menguatkan (iman mereka).” (QS.An-Nisa’:66)
4. Berdoa.
اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ
“Tunjukilah kami jalan yang lurus.” (QS.Al-Fatihah:6)
Dan juga perbanyak doa,
يَا مُقَلِّبَ الْقُلُوْب ثَبِّتْ قَلْبِي عَلَى دِيْنِكَ
“Wahai Yang Membolak-balikkan hati.. Tetapkan hati kami diatas agamu…”
5. Berteman dengan orang-orang saleh.
وَاصْبِرْ نَفْسَكَ مَعَ الَّذِينَ يَدْعُونَ رَبَّهُمْ بِالْغَدَاةِ وَالْعَشِيِّ يُرِيدُونَ وَجْهَهُ ۖ وَلَا تَعْدُ عَيْنَاكَ عَنْهُمْ تُرِيدُ زِينَةَ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا
“Dan bersabarlah engkau (Muhammad) bersama orang yang menyeru Tuhannya pada pagi dan senja hari dengan mengharap keridhaan-Nya; dan janganlah kedua matamu berpaling dari mereka (karena) mengharapkan perhiasan kehidupan dunia.” (QS.Al-Kahfi:28)
Inilah 5 pelindung yang dapat menguatkan dan memperteguh keimanan kita dizaman fitnah ini.
"Semoga Allah menyelamatkan kita dan menguatkan kaki kita dijalan-Nya," demikian Tausiyah Ust Taufiq Rahmat dari Khazanah Al-Qur'an. Semoga bermanfaat.
Advertisement