Lima Hari Lagi Berangkat, Dana Transportasi CJH Tuban Belum Cair
Pemberangkatan calon jemaah haji (CJH) Kabupaten Tuban ke Asrama Haji Surabaya dijadwalkan berlangsung pada 3 Juni 2022. Kendati begitu, hingga Sabtu, 28 Mei 2022, saat ini dana transportasi CJH Tuban masih belum cair.
Terkait kondisi itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tuban, Ahmad Munir bersama Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Ashabul Yamin memenuhi undangan Rapat Koordinasi (Rakor) dari DPRD Tuban untuk membahas dana transportasi CJH.
Pada kesempatan itu, Ahmad Munir menyampaikan, pelaksanaan ibadah haji kian mepet. Terhitung, lima hari lagi, tepatnya 3 Juni 2022 para CJH akan diberangkatkan ke Asrama Haji Surabaya dan pada 4 Juni 2022 akan bertolak ke Saudi Arabia.
"Namun, sampai saat ini belum ada kabar dari pemerintah daerah," ujar Munir di hadapan Komisi IV DPRD Kabupaten Tuban, Sabtu 28 Mei 2022.
Menurut Munir, dasar pelaksanaan biaya perjalanan Jemaah Haji Non BPIH seharusnya dibiayai oleh Pemerintah Daerah (Pemda) sesuai dengan Pasal 36 UU No 8 Tahun 2019.
"Dalam Pasal 36 UU No 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Haji dan Umrah disebutkan, pertama, transportasi jemaah haji dari daerah asal ke embarkasi dan/atau dari debarkasi ke daerah asal menjadi tanggung jawab pemerintah daerah," jelas Munir.
Selanjutnya, tanggung jawab pemda sebagaimana dimaksud pada ayat (1) termasuk akomodasi dan penyediaan konsumsi jemaah haji.
"Tanggung jawab pemerintah daerah terhadap jemaah haji sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) dibebankan pada anggaran pendapatan dan belanja daerah," imbuhnya.
Pria asal Bojonegoro itu juga memohon arahan, jika dana belum cair juga, mungkin Forum Komunikasi Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (FKKBIH) akan bergotong-royong dengan seluruh jemaah untuk membiayai transportasi.
Sementara itu, Ketua Komisi IV, Tri Astuti mengatakan, pihaknya sengaja mengundang Kemenag dan Kesra untuk mensinergikan dana tersebut. "Tentu kami setelah menerima apa yang disampaikan Kemenag ini akan bersikap," ujar Astuti.
Sedangkan dari anggota DPRD Kabupaten Tuban dari Fraksi Golkar, Suratmin juga menyampaikan, dalam waktu dua atau tiga hari ini dana transportasi untuk CJH Tuban sudah cair.
Advertisement