Keluarga Pasien Covid-19 Kabupaten Malang Dibawa ke RSUD
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang melakukan penelusuran kontak atau contact tracing terhadap orang yang menjalin kontak dengan pasien positif terinfeksi Covid-19 yang meninggal, di wilayah Kecamatan Dau. Kini lima anggota keluarga pasien positif terinfeksi covid-19 di Dau, sedang menjalani pemeriksaan di rumah sakit setempat.
"Positif atau tidaknya kami belum tahu. Kami sudah bawa mereka ke RSUD Kanjuruhan," terang Kepala BPBD Kabupaten Malang, Bambang Istiawan pada Senin 23 Maret 2020.
Lima anggota menjalani uji kerik atau swab test ketika berada di RSUD Kanjuruhan Kepanjen, pada Sabtu 21 Maret 2020. "Statusnya saya kurang tahu, posisi di RSUD Kanjuruhan sudah diambil sampelnya," tuturnya.
Sementara itu, untuk area lokasi rumah lima orang anggota keluarga pasien tersebut sudah dilakukan penyemprotan disinfektan pada Minggu 22 Maret 2020, kemarin. Penyemprotan desinfektan tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran covid-19. "Sudah dilakukan penyemprotan disinfektan," ujarnya.
Sampai saat ini ia belum mengetahui status dari lima anggota keluarga tersebut. Pihaknya masih menunggu info resmi dari Dinkes Kabupaten Malang.
"Kalau sudah ada hasilnya pasti kami sampaikan. Kalau lebih jelasnya mungkin Dinas Kesehatan yang lebih tahu," tutupnya.
Seperti diberitakan oleh Ngopibareng.id sebelumnya, satu pasien suspect corona asal Dau, Kabupaten Malang yang meninggal pada Sabtu 14 Maret 2020 dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau covid-19 pasca hasil pemeriksaan laboratorium dari Kemenkes RI. Hasil itu diketahui setelah pasien meninggal.
Advertisement