Lima Anggota Egianus Kagoya Tembaki Polisi di Pasar Wamena
Kabid Humas Polda Papua, Komisaris Besar Ahmad Mustofa Kamal mengatakan, ada lima orang kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang mencoba menyerang petugas di Wamena, Jayawijaya, Papua, Jumat 23 Agustus 2019.
Akibat insiden ini, seorang anggota KKB tewas dan empat lainnya masih diburu polisi. "Tim kita sedang melakukan pengejaran," kata Ahmad Mustofa.
Baku tembak sendiri terjadi di kerumunan banyak orang di Pasar Jibama, Wamena. Penembakan dilakukan saat personel polisi melakukan penyelidikan terkait letusan senpi anggota KKB pada Kamis, 22 Agustus 2019.
Sementara itu, Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua mengimbau warga tenang pasca baku tembak di Pasar Jibama, sebab pelaku anggota kelompok sipil bersenjata yang menyerang polisi.
Banua mengatakan, pelaku juga menodong masyarakat di sekitar pasar sesaat sebelum ditembak mati.
"Masyarakat jangan terpancing isu yang nanti mengatakan bahwa masyarakat ditembak.Ini dia menggunakan senjata api maka dilumpuhkan," katanya.
Banua mengatakan jika pelaku tidak dilumpuhkan maka kemungkinan ada warga lain yang terkena tembakan dari anggota KKSB itu. "Sudah pasti pelaku dari pihak KKSB karena itu orang yang tidak dikenal selama ini," katanya.
Sesaat setelah baku tembak, aktivitas perekonomian di Pasar Jibama menjadi sunyi. Puluhan personel gabungan TNI/Polri bersenjata dikerahkan ke lokasi untuk mengantisipasi baku tembak terulang.
Polisi yang tiba di lokasi sudah meminggirkan mobil kijang berwarna hijau tempat persembunyian anggota kelompok sipil bersenjata yang diberondong tembakan.
Advertisement