Liga Champions 2024/2025: Manchester City Bantai Sparta Praha 5-0
Manchester City pesta besar usai membantai Sparta Praha 5-0 dalam matchday ke-3 Liga Champions 2024/25 yang berlangsung di Etihad Stadium, Kamis, 24 Oktober 2024 dini hari WIB.
Pesta gol City diawali oleh gol Phil Foden di babak pertama sebelum brace Erling Haaland, satu gol John Stones, dan satu dari Matheus Nunes untuk menutup pertandingan dengan skor 5-0.
Hasil ini membuat The Citizens duduk di posisi ketiga dalam fase klasemen Liga dengan tujuh poin. Sedangkan Sparta Praha ada di urutan ke-18 dengan empat poin.
Tuan rumah sudah membuka kran gol saat laga baru berjalan tiga menit. Phil Foden menerima bola di kotak penalti sebelum melepaskan tembakan ke sudut kanan gawang. Manchester City 1-0 Sparta Praha.
Erling Haaland hampir menggandakan keunggulan City pada menit ke-9. Bola sundulan pemain asal Norwegia itu masih ditepis kiper.
City mengurung klub asal Ceko di daerah pertahanan sendiri. Namun, mereka masih bisa memancarkan serangan balik pada menit ke-25.
Veljko Birmancevic melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, tetapi Stefan Ortega berhasil menepis bola.
Pasukan Pep Guardiola sangat kesulitan menembus kotak penalti Sparta Praha sehingga tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga babak pertama berakhir.
City sempat mencetak gol saat babak kedua baru berjalan dua menit lewat Nathan Ake. Sayangnya gol itu dianulir karena berbau handball.
City akhirnya memperbesar keunggulan menjadi 2-0 para menit ke-57. Erling Haaland mencatatkan namanya di papan skor usai menuntaskan assist Savinho.
Skor berubah menjadi 3-0 pada menit ke-64. Kali ini giliran John Stones yang mencatatkan namanya di papan skor setelah mencetak gol lewat sundulan dengan menyambut sepak pojok dari Matheus Nunes.
Haaland mencetak brace pada menit ke-68. Sebuah serangan cepat dituntaskan Haaland dengan tendangan mendatar untuk membawa City memimpin 4-0.
Praha mendapatkan hukuman penalti pada menit ke-88 setelah Nunes dilanggar. Dia kemudian maju menjadi eksekutor dan sukses membuat City menang dengan skor 5-0.
Advertisement