Libur Lebaran, KBS Capai 14.345 Pengunjung
Pengunjung Kebun Binatang Surabaya (KBS) mengalami peningkatan selama libur Idul Fitri, yakni sejak tanggal 2 hingga 4 Mei 2022. Petugas gabungan pun diterjunkan untuk menjaga kenyamanan wisatawan.
Humas KBS, Agus Supangkat mengatakan, kenaikan tersebut dimulai sejak 2 Mei, dengan jumlah 1.103 pengunjung, kemudian tanggal 3, 3.345 orang, dan tanggal 4, mencapai 9.897 wisatawan.
“Total angka wisatawan (di KBS) 14.345. Alhamdulillah tiga hari ini sudah mengalami peningkatan pengunjung," kata Agus, saat ditemui di KBS, Rabu, 4 Mei 2022.
Peningkatan pengunjung tersebut, kata Agus, diprediksi bakal mengalami puncak pada 8 Mei, mendatang. Namun, pihaknya tidak memiliki target jumlah wisatawan yang harus dicapai.
“Prediksi kami nanti puncak kunjungan ini akan sampai tanggal 8. Tidak ada target khusus dari manajemen, cuma kita tetap konsentrasi ke protokol kesehatan,” jelasnya.
Mengenai protokol kesehatan, Agus mengingatkan, agar para wisatawan tidak membawa tikar ketika ke KBS. Sebab, hal tersebut dapat menimbulkan kerumunan pengunjung.
“Mohon maaf untuk lebaran kali ini tidak bisa dilakukan. Selain membawa tikar hal yang dilarang lainya ya membawa hewan peliharaan juga tidak boleh,” ucapnya.
Lebih lanjut, Agus menyebut, pihak pengelola menyebar 80 orang staf dibeberapa titik area KBS. Selain itu, mereka juga dibantu petugas gabungan untuk menjaga keaman dan kenyamanan pengunjung.
“Disamping satgas kami yang bertugas, juga didukung kepolisian, Satpol PP, BNPB. Ada Dinkes juga yang membuka posko kesehatan dan melakukan pengawasan,” ujar dia.
Sebelumnya, Polda Jawa Timur (Jatim) mengerahkan 13 ribu personel untuk bersiaga di tempat wisata. Hal ini untuk menjaga penerapan protokol kesehatan para pengunjung.
"Total ada 13 ribu pasukan gabungan bersama TNI untuk mengawasi dan menjaga kamtibmas di tempat wisata di seluruh," kata Nico, Selasa, 3 Mei 2022.
Nico mengungkapkan, ada beberapa tempat wisata yang mendapatkan perhatian lebih dari pihak kepolisian. Yakni seperti, KBS, Pantai Kenjeran, Danau Sarangan, Magetan m, dan Gunung Ijen, Banyuwangi.
"Ada beberapa tempat jadi atensi kami, Kenjeran, Taman Bungkul, Wisata Gunung Bromo, Wisata Pasir putih dan beberapa tempat wisata yang berhubungan dengan cagar alam,” jelasnya.