LG Kenalkan Monitor Pertama di Dunia Resolusi 5K
Menanti teknologi terbaru hadir di 2018? Pameran terbesar di dunia untuk urusan produk teknologi Consumer Electronics Show (CES) 2018 tinggal menghitung pekan. Beberapa pabrikan penghasil produk teknologi kenamaan dunia sudah bersiap-siap tampil all out di tahun Anjing Bumi/Tanah merupakan tahun keberuntungan.
Salah satunya yang berhasil dihimpun ngopibareng.id, pabrikan asal negeri Ginseng, Korea Selatan, LG siap menghadirkan produk inovatif pertama di dunia untuk varian jenis monitor dengan resolusi tertinggi yakni 5K. Mungkin sebagian dari Anda, teknologi begitu cepat, baru saja mengenal layar resolusi 4K, kini sudah siap di depan mata teknologi resolusi tinggi 5K.
Benar, memang LG lewat produk monitor seri 34WK95U hadir pertama di dunia memiliki resolusi 5K atau 5120 × 2160 piksel, ini berarti monitor tersebut memiliki rasio piksel aspek 21:9 untuk iMac atau panel UltraFine. Layar monitor 34WK95U ini juga disiapkan mendukung teknologi Nano IPS dan HDR600.
Ia juga ditopang fitur terkini seperti koneksi port Thunderbolt 3, untuk transmisi gambar resolusi 5K pada frekuensi 60 Hz lewat sambungan kabel. Dari sisi disain, LG tidak meninggalkan sisi elegan di monitornya ini dengan 4 sisi tanpa pinggiran. Bagi Anda yang penasaran ingin melihatnya langsung seperti apa layar monitor resolusi 5K, bisa saja mampir ke pameran CES 2018 tepatnya di Central Hall Las Vegas Convention Center dari tanggal 9 hingga 12 Januari 2018. (*)
Advertisement