Lezatnya Durian Kembang Lumajang, Khofifah: Uwena'e Puwol
Lumajang dikenal sebagai salah satu wilayah penghasil durian, di Jawa Timur. Ada durian bajul, juga durian mentega yang lebih dahulu dikenal. Belakangan ada durian kembang, khas Desa Gucialit. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa pun kepincut dengan rasa legit buah yang tampilannya unik itu.
"Nih, kenalkan salah satu durian unggulan dari Jawa Timur. Namanya, Durian Kembang asal Gucialit, Lumajang. Keunikan dan keeksotikan durian ini terletak pada adanya bunga di tengah daging buah," kata Khofifah di laman Instagramnya, dilihat Kamis, 20 Oktober 2022.
Dalam unggahannya, terlihat buah durian yang telah dibelah. Di dalamnya terdapat dua bilah daging buah durian yang terlihat ranum, juga sekuntum bunga mirip durian, di bagian tengah.
Foto buah durian itu terlihat unik dan eksotis. Bunga atau kembang di dalam buah durian, terlihat sangat menarik. Di Lumajang, durian ini juga sering dilombakan.
Buah Durian Kembang
Durian Kembang di Lumajang banyak dihasilkan di sejumlah wilayah. Namun, durian asal Desa Gucialit, Kecamatan Gucialit, dianggap lebih memiliki penampilan yang eksotis.
Keunikan buah ini bahkan diikuti dengan lomba durian oleh pemerintah setempat. Salah satu kontesnya, berlangsung di tahun 2018 lalu.
Dinas Pertanian Kabupaten Lumajang sengaja menggelar kontes durian, sebagai bentuk dukungan serta apresiasi bagi petani durian.
Dikutip dari Antara, terbit Rabu 11, April 2022, Pemkab Lumajang akan memberikan hadiah berupa uang tunai kepada pemenang.
Selanjutnya, bibit buah durian milik pemenang, akan dibudidayakan dan dipasarkan hingga ke luar daerah.
Rasa Durian Kembang
Sikap Pemkab Lumajang mendorong budidaya durian kembang, bukan tanpa alasan. Selain eksotis, durian kembang juga memiliki rasa yang sangat lezat.
Durian kembang memiliki rasa dominan legit, dengan kombinasi pahit serta manis. Bunga durian di dalam buah, juga menyebabkan adanya aroma bunga pada setiap buahnya.
Legitnya durian kembang Lumajang pun diakui oleh Khofifah. "Soal rasa, jangan ditanya. Uweenaaak'e Puoolll. Perpaduan rasa pahit dan manis dijamin bikin siapa pun yang menyantap durian ini ketagihan," kata Khofifah.
Advertisement