Lepas dari Narkoba, Host Reza Menikah Lagi
Host sekaligus komedian Reza Bukan melepas status duda pada hari ini, Minggu 27 September 2020. Mantan rekan Farid Aja dan Uya Kuya ini menikahi seorang pendeta wanita bernama Serevina Silaen. Namun, lokasi dan jam pernikahan pasangan ini masih dirahasiakan.
Prosesi pernikahan akan digelar secara sederhana dengan dihadiri oleh keluarga dekat saja mengingat di Jakarta masih diterapkan sistem Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Dikutip dari akun YouTube host sekaligus pebasket Augie Fantinus berjudul "Reza (Bukan) yang dulu lagi, Siap dengan kehidupan yg "BARU"!, pasangan Reza Bukan dan Serevina Silaen saling mengenal saat keduanya melakukan pelayanan gereja saat Natal di Rutan Salemba pada 2019 silam.
Seperti diketahui, Reza Bukan sempat tersandung kasus narkoba pada Juli 2019. Ia dijebloskan ke Rutan Salemba. Saat berada dipenjara, Reza Bukan malah ditinggal sang istri, Verena Visca Purnamasari. Ia menggugat cerai Reza Bukan yang telah memberinya dua anak pada Desember 2019.
Kini, Reza Bukan sudah bebas melalui program asimilasi pandemi corona atau Covid-19 pada 18 Agustus 2020. Dalam akun YouTube Augie Fantinus yang tayang pada 30 Agustus lalu, Reza Bukan mengungkap kesedihannya selama dipenjara karena kehilangan buah hatinya.
"Yang membuat saya sedih, kehilangan anak-anak. Saya mau bangkit dan memperbaiki diri," ucapnya.
Saat itu, Reza Bukan juga mengungkap kisah cintanya dengan sang pendeta yang mau menerima dirinya yang sudah terpuruk.
"Terima kasih Serevina Silaen, kamu mau menerima aku dari nol. Kamu mau bersyukur akan itu, dan kamu yakin aku akan lebih baik dan lebih sukses dari sekarang," ungkapnya.
Hubungan Reza Bukan dan Serevina Silaen dekat ketika belajar agaa. "Ketemu saat natal di Rutan Salemba 2019. Selanjutnya, Sere menawarkan belajar Alkitab, sejak itu setiap hari ketemu untuk belajar Alkitab," tutur Reza Bukan.
Sementara itu, Serevina Silaen menyebut perubahan pribadi Reza Bukan yang membuatnya jatuh hati.
"Satu hal yang membuat saya mengasihi dia, menyayangi dia, menerima dia apa adanya, dia mau mengikuti pemulihan dan pembentukan Tuhan. Menurut saya, tidak banyak laki-laki yang bisa menerima itu (setelah dipenjara), mau memberi yang terbaik buat Tuhan. Jadi itu yang membuat rasa saya timbul," ucapnya.
Serevina Silaen berusaha menguatkan Reza Bukan agar tidak kembali mengulang perbuatan buruknya.
"Selalu saya bilang sama papanya anak-anak ini, semakin kuat di dalam Tuhan, menjadi orangtua yang bertanggung jawab," ucap dia.
Advertisement