Leon Dozan Diduga Aniaya Pacar dan Hina Polisi
Beredar video aktor Leon Dozan tampak memeluk leher pacarnya dari belakang. Ia diketahui bernama Rinoa Aurora Senduk. Perempuan muda berambut panjang itu tampak memberontak minta untuk dilepaskan.
Tapi, Leon Dozan malah menantang pacarnya tersebut, apabila ingin menyebarkan video itu. Anak dari bintang film era 80-an Willy Dozan dan penyanyi Betharia Sonata itu memberikan ancaman dan semakin erat memeluk leher Rinoa Aurora Senduk.
"Oh mau dilaporin ke polisi biar aku dipenjara? Nggak apa-apa, nggak takut sama polisi. Polisi an**ng, polisi ng**tot," ucap Leon Dozan.
Namun, Rinoa Aurora Senduk telah memviralkan kasus ini di tempat lain yaitu di salah satu grup Facebook. Ada juga foto tangan dan paha Rinoa memar. Hingga Leon Dozan memanjat bilik kamar mandi umum, tempat Rinoa Aurora Senduk bersembunyi.
“Ini aku lagi lari ke toilet karena udah takut banget sama dia. Situasinya aku mau nelpon mama, terus di kejar sama dia. Dia masuk ke toilet perempuan dan sampe manjat ke atas. Untungnya mama cepat angkat VC-nya, jadi dia gak bisa apa-apa,” tulis potongan pesan singkat yang diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.
Hingga saat ini belum ada tanggapan dari pihak Leon Dozan maupun keluarganya. Berdasarkan pantauan di media sosial Instagram, akun resmi milik Leon Dozan, @leonrdozan terlihat tidak memiliki satu postingan pun. Foto profil Instagram miliknya bahkan terlihat berwarna gelap.
Begitu juga akun Instagram Rinoa yakni @rinoaaurora yang juga mengganti foto profil menjadi latar hitam. Walau begitu Rinoa tak menghapus foto-fotonya di Instagram seperti yang dilakukan Leon Dozan. Riona terlihat mendapat dukungan dan semangat dari netizen di postingan terakhirnya pada 21 Februari 2022.
Netizen Geram
Atas tindakannya itu tentu saja membuat netizen geram, sehingga tidak sedikit dari mereka yang menganggap bahwa karier yang dimiliki Leon Dozan sebentar lagi akan lenyap seiring dengan kasusnya yang semakin beredar di dunia maya.
“Gak terkenal jadi artis, malah terkenal jadi tersangka kekerasan. Awas aja kalau ujung-ujungnya sampai damai. Padahal udah bilang di video “Polisi anjng” awas aja nanti ditangkep jadi cupu, pendiem dan nangis, awas aja,” tulis akun @day**.
“Jangan sampai selesai dengan minta maaf doang, di video gayanya belagu bener,” tulis akun @jbo***.
“Ngeri cowok kontl kayak gini abulsive parah,” tulis akun @y0u**.
Profil Leon Dozan
Mochammada Leon Rahman Dozan lahir pada 27 Juli 1997. Ia lumayan populer melalui akun Instagram miliknya @leonrdozan yang sudah mencapai 1 juta pengikut.
Ia mengawali kariernya dengan menjadi semifinalis di ajang Boys & Girls Teen Star pada 2013 silam. Perjalanan karier Leon Dozan di dunia hiburan dimulai saat dia tampil dalam film aksi bersama papanya yang berjudul Duel: The Last Choice pada tahun 2014. Sejak itu, akting Leon Dozan mulai mendapat perhatian.
Selama 10 tahun berkarier, Leon Dozan juga membintangi film Love is Magic (2021), Tari Kematian (2023), dan Sasaeng (2023). Leon Dozan cukup aktif membintangi serial televisi seperti Lovepedia, Boy, Siapa Takut Jatuh Cinta, hingga Dia Bukan Manusia. Akting Leon Dozan juga terekam dalam beberapa judul FTV.
Sementara itu, ayahnya, Willy Dozan adalah aktor laga Indonesia. Dia telah meniti karier sejak tahun 70-an dan berhasil mengukir prestasi melalui berbagai judul film yang sudah dibintanginya. Di sisi lain, sang ibu Betharia Sonata adalah seorang penyanyi era 90-an.
Leon Dozan juga diketahui menempuh pendidikan di SMA swasta di Jakarta. Ia menyandang gelar Sarjana Ilmu Komunikasi dari sebuah kampus swasta di Jakarta.
Profil Rinoa Aurora Senduk
Rinoa Aurora Senduk mengawali karier sebagai model dan pageant sebelum akhirnya masuk ke dunia akting.
Rinoa Aurora Senduk diketahui adalah warga Kawanua, Tomohon , Sulawesi Utara (Sulut), yang baru pindah dan merintis karir di Ibu Kota Jakarta. Ia juga disebut Putri Dirgantara Sulut 2020.
Dia pertama kali terjun akting karena iseng casting film Lokananta. Setelahnya Rinoa mulai booming karena berperan sebagai Yalova di Si Doel The Series.
Advertisement