Bimbel di Kampung Inggris Kediri Juga Terapkan Kelas Online
Antisipasi penularan wabah virus corona juga dilakukan oleh kelompok swasta di Jawa Timur. Salah satunya adalah lembaga kursus Bahasa Inggris di Pare, Kediri, Jawa Timur. Titik Nol English Course, salah satu lembaga di Kampung Inggris, Kediri, mengadakan pembelajaran jarak jauh menggunakan daring.
“Ratusan dari murid kami berasal dari daerah yang tertular covid-19, seperti Solo, Jakarta dan Jawa Barat. Sehingga kami tidak menunda, dan mengambil sikap segera” kata Samuel Evan Ketaren, Direktur Titik Nol English Course pada 16 Maret 2020, ketika diwawancara melalui telepon.
Titik Nol memutuskan melakukan kegiatan belajar-mengajar seluruh siswanya dilakukan secara online. Selain itu, pembelajaran online ini berlaku untuk semua program. Antara lain Basic, Intermediate hingga Intensive IELTS dan TOEFL. Pembelajaran online bisa diakses melalui website elearning.titiknolenglish.com.
“Kelasnya diubah lewat platform website, untuk semua kelas. Materi pembelajaran ada di situ, kuis-kuis dan latihan soal, nanti penilaiannya secara online. Bisa juga ada video conference” tambahnya
Hingga saat ini tercatat ada 350 siswa belajar di sana dengan diampu 35 tutor. Kondisi di Titik Nol belum ada kasus pasien terjangkit corona. Di Kampung Inggris sendiri terlihat sejumlah lembaga yang masih buka dan menjalankan aktifitas seperti biasa.
Setelah kebijakan ini dikeluarkan belum diketahui akan berlangsung hingga kapan. Meski kebijakan ini diberlakukan, kegiatan pelayanan di Office Titik Nol masih berjalan normal. Pihak Titik Nol menunggu perkembangan dan keputusan pemerintah setempat.
“Kami melihat perkembangannya seperti apa. Selama ini belum ada imbauan untuk melakukan tes, yang ada imbauan untuk meliburkan sekolah-sekolah” tutupnya.
Advertisement