Lawan Timor Leste, Timnas Indonesia U-19 Siapkan Dua Skema Permainan
Timnas Indonesia U-19 Indonesia tengah bersiap menyambut laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 melawan Timor Leste di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa 23 Juli 2024.
Meski berpeluang besar lolos ke babak semifinal, namun Timnas Indonesia U-19 tetap tak mau menganggap remeh kekuatan Timor Leste.
Pada laga perdana Timor Leste sukses mengalahkan Kamboja dengan skor 3-2. Sehingga, skuat besutan Eduardo Pereira itu diprediksi akan berjuang habis-habisan untuk bisa merebut poin untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.
Untuk itu, Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri dalam latihan telah menyiapkan dua strategi khusus untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa terjadi pada laga besok malam.
"Hari ini ada dua hal kami antisipasi dari kemungkinan-kemungkinan respons kita menghadapi Timor Leste. Satu apakah dia akan melayani kita dengan permainan terbuka besok karena dia perlu menang, atau dia realistis seperti Kamboja melayani kita main deep defending," kata Indra sebelum memimpin latihan di Lapangan Thor, Surabaya, Senin 22 Juli 2024 sore.
Secara kekuatan, Indra mengaku, memang sepak bola Timor Leste tengah berkembang. Sehingga, harus diwaspadai oleh para pemain.
"Tidak juga (main keras), biasa aja tidak ada keras. Yang saya tahu Timor Leste berkembang dan banyak muncul talenta baru. Seperti di PSIS ada Freitas, lalu (Timor Leste U-19) ada nomor 7, 10, 15. Mereka berbakat," ujarnya.
Untuk itu, pelatih yang membawa Indonesia juara SEA Games 2023 itu meminta anak asuhnya tidak meremehkan dan tetap bermain fokus, sehingga bisa mencetak banyak gol.
Advertisement