Liga 1: Lawan Persib, Persik Kediri Dibayangi Catatan Buruk Main di Kandang
Persik Kediri bakal menghadapi tim kuat Persib Bandung, pada laga pekan ke-9 Liga 1 2024/2025. Laga yang akan digelar di Stadion Brawijaya Kediri, Senin 28 Oktober 2024 tersebut, mendapat perhatian serius dari pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide.
Ditemui usai menggelar latihan di Stadion Brawijaya Kediri, Selasa 22 Oktober 2024 sore, pelatih asal Brasil ini mengatakan tidak mudah untuk mengalahkan Persib Bandung meskipun Persik bermain di kandang.
"Kalau kita lihat Persib Bandung, tim juara Liga 1 2023/24 musim lalu. Kita punya catatan tidak begitu baik ketika bermain di kandang. Tetapi ketika kita main di kandang mereka, kita justru bisa menang. Ini pertandingan sulit. Liga tahun ini sangat sulit dimana semua tim memiliki keseimbangan yang sama. Ya persiapan kita sama, kita menginginkan hasil yang maksimal," terangnya.
Diketahui selama 4 kali bermain di kandang Persik Kediri hanya mencatatkan 1 kali menang, 1 kali imbang serta 2 kali kalah. Sebaliknya jika bermain away Persik Kediri justru digdaya mencatat 3 kali kemenangan dan 1 kali imbang.
Posisi Jarak kedua tim di papan skor Liga 1 2024/25 hanya terpaut 3 strip. Sementara ini Persib Bandung di peringkat 3,sedangkan Persik Kediri peringkat 6 klasmen. Kedua tim hanya terpaut 2 poin. Persib perolehan poin 16 dan Persik Kediri 14 poin.