Lawan Bali United, Mental dan Taktik Pemain Persik Digembleng
Pasca kekalahan menyakitkan melawan PSS Sleman 2-1, Persik Kediri kembali menghadapi tim kuat Bali United dalam lanjutan liga 1 Indonesia 2022-2023 pada pekan ke-24.
Meski bermain di kandang sendiri di Stadion Brawijaya Kediri, tidak mudah untuk mengalahkan Bali United yang saat ini bertengger di urutan 6 klasemen. Posisi Persik sendiri saat ini semakin terbenam di posisi juru kunci.
Pelatih Kepala Persik Kediri, Divaldo Alves telah melakukan perbaikan tim. Para pemain digembleng fisik dan pembekalan taktik. Divaldo menganggap pertandingan melawan Bali United harus diberikan latihan fisik dan mental agar membaik dan memiliki motivasi untuk merebut tiga poin.
Laga pekan ke-24 Persik Kediri vs Bali United dimajukan jadwalnya dari pukul 17.00 WIB menjadi pukul 15.00 WIB. "Nggak ada masalah karena kita sudah biasa. Latihan tiap hari ini juga mulai 15.00 WIB hingga 15.30 WIB," katanya.
Divaldo menambahkan, sudah mengantisipasi apabila timnya bertanding dalam kondisi hujan. Menurutnya, para pemain harus bisa menyesuaikan situasi yang terjadi sekarang.
"Sekarang ini sedang musim hujan. Karena itu, pemain harus terbiasa dengan hujan. Nanti akan kita siapkan back up termasuk suplemen vitamin yang disarankan dokter tim," katanya.
Prediksi
Laga Persik versus Bali United ini diprediksi bakal seru. Namun, peluang besar tetap diraih Bali United. Dari head to head lima kali pertemuan, Bali United unggul atas Persik. Bali United menang tiga kali, belum pernah kalah dan dua kali seri.
Sementara Persik Kediri dari lima kali pertandingan hanya mampu menahan imbang Bali United dua kali. Sisanya tiga kali mengalami kekalahan. Dua kali pertemuan Persik mengalami kekalahan telak saat bertandang ke Bali, Persik dibantai 4-0. Kemudian ketika bermain di kandang sendiri Persik juga dibantai Bali United 1-3.
Berikut head to head Persik Vs Bali United