Lapor ke Polisi Dulu, Akhirnya David NOAH Bayar Utang Rp1,15 M
Nama David NOAH sempat viral. Mantan suami Gracia Indri itu dilaporkan oleh Lina Yunita karena kasus utang Rp1,15 miliar yang tak kunjung dilunasi. Agar kasusnya segera selesai, Lina Yunita pun lapor ke Polda Metro Jaya.
Beruntung, kasus ini tak sampai ke pengadilan karena kedua belah pihak sudah sepakat damai. David NOAH telah mengganti uang milik Lina Yunita secara tunai. Namun, pihak pelapor tak hadir dalam pertemuan damai karena sedang koma dan terbaring di rumah sakit.
"Ibu Lina lagi terbaring di RS dalam keadaan koma dikarenakan sakitnya. Sehingga tidak bisa secara langsung menandatangani perdamaian itu," ungkap kuasa hukum Lina, Devi Waluyo.
Meski kini sedang terbaring koma, Devi Waluyo memastikan bahwa kliennya sepakat dengan adanya perdamaian dengan David NOAH. Dalam ikrar perdamaian tersebut, bukan hanya Devi Waluyo yang hadir melainkan anggota keluarga Lina pun juga mewakili. "Ada kakak kandung dari Ibu Lina," katanya.
Selain Lina Yunita yang berhalangan hadir, rupanya David NOAH juga tak bisa datang dalam ikrar perdamaian tersebut. Dia diwakilkan oleh kuasa hukum Hendra Prawira. "David sementara lagi ada pekerjaan. Dia sebenarnya ingin datang tapi tidak keburu. Jadi ya ini sudah antara lawyer to lawyer karena kami menerima kuasa," jelasnya.
Hendra Prawira menjelaskan, perdamaian atas kasus ini tercapai setelah David mengembalikan uang Lina Yunita sebesar Rp 1,15 miliar. "Dengan dipenuhinya hak Ibu Lina, beliau pun mencabut laporannya di Polda Metro Jaya. Selanjutnya, kedua belah pihak sepakat untuk menyelesaikan kasus ini secara damai," terangnya.
Lina Yunita melaporkan David NOAH pada Kamis, 5 Agustus 2021 berdasar laporan polisi dengan nomor LP/B/3761/VII/2021/SPKT Polda Metro Jaya. Keyboardis band NOAH itu mengaku dirinya meminta Lina Yunita memberikan dana talangan untuk pengerjaan proyeknya.
David NOAH lalu mengungkap pengajuan dana talangan itu bukan untuk dirinya pribadi, melainkan untuk tim. Pemilik nama asli David Albert Kurnia itu datang bertemu Lina Yunita bersama sejumlah temannya. Kasus ini pun berakhir damai, David dkk berjanji melunasi utang secara tunai tanpa dicicil.