Lapangan Jatim Seger Rusak, Belum Genap Dua Minggu Diresmikan
Lapangan Jatim Seger Dispora Jatim sudah mengalami kerusakan. Padahal, lapangan tersebut belum lama diresmikan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Dari foto yang tersebar melalui grup WhatsApp, tampak ada satu titik lapangan yang rusak melembung cukup besar, menyerupai gundukan tanah yang besar.
Kabar ini cukup mengagetkan. Sebab, Lapangan Jatim Seger yang diklaim berkualitas dan mengantongi sertifikasi internasional karena kualitas lapangan yang baik empuk seperti sandwich justru rusak. Apalagi, lapangan tersebut baru saja direnovasi yang pengerjaannya selesai Desember 2022 lalu.
"Itu gambar hari ini diambil posisinya sudah rusak," ungkap seorang atlet bernama sofyan, saat dikonfirmasi, Senin 20 Februari 2023.
Tak hanya itu, lapangan yang sebelumnya digunakan secara cuma-cuma oleh masyarakat kini berbayar. Untuk tarif dewasa Rp 10.000 sedangkan tarif pelajar Rp 5.000 per orang.
Namun, hingga kabar ini diberitakan belum ada konfirmasi resmi dari Kadispora Jatim Pulung Chausar. Saat dihubungi belum memberikan respons. Seperti dikabarkan sebelumnya, Gubernur Khofifah Indar Parawansa meresmikan Lapangan Atletik Jatim Seger Dispora Jatim. Sebelumnya dikenal sebagai Lapangan KONI di Surabaya, Sabtu 11 Februari 2023. Lapangan ini diresmikan setelah dilakukan renovasi oleh Dispora Jatim.
Kadispora Jatim, Pulung Chausar mengatakan lapangan tersebut sudah direnovasi karena sebelumnya beralas gravel atau batuan kerikil yang kini diubah menggunakan tartan dari karet.
"Pada 2018 terjadi pengalihan aset dari KONI ke Dispora Jatim. Kemudian pada program anggaran tahun 2022 kami merenovasi dari gravel menjadi tartan, dan pengerjaan selesai pada Desember 2022. Lapangan ini kini sudah mengantongi sertifikat berstandar internasional," ungkap Pulung.
Advertisement