Lamongan Gelar Festival Pindang Megilan, Menu Khas Pantura
Festival Pindang Megilan, digelar pertama kalinya di Kecamatan Brondong, Lamongan, Minggu 4 September 2022. Ini adalah sajian khas masakan pantai utara (pintura) yang menyajikan pelbagai menu masakan laut.
Festival Pindang Megilan baru pertama kali digelar, dengan memanfaatkan momentum Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. Lamongan dengan potensi lautnya bisa dijadikan tempat kreasi menggaungkan potensi kuliner pindang khas kabupaten ini ke masyarakat luas.
Acara Festival Pindang Megilan digelar di halaman Pendopo Kecamatan Brondong, Minggu pagi hingga siang. Ibu-ibu turut andil dalam Festival Pindang Megilan nyambel bareng dengan 1000 cobek. Menunya beragam. Mulai penyet panggang, kontes Ndas Manyung serta lomba cipta menu olahan Pindang. Bupati Yurohnur Efendi dan Wakil Bupati Abdul Rauf, hadir langsung di kecamatan jalur pantura itu.
Menurut Camat Brondong Mohammad Naim, festival ini diharapkan image pindang tidak melulu dipandang secara tradisional, tapi lebih modern. Warga di Brondong terus berupaya melakukan inovasi agar pindang bisa lebih diterima oleh pasar modern atau kelas menengah ke atas.
"Festival Pindang Megilan di Kecamatan Brondong ini untuk pertama kalinya. Festival ini dilakukan agar olahan pindang naik kelas,” ujarnya. Camat Naim menambahkan, di Brondong para pengusaha pengelola pindang di Kecamatan Brondong, UMKM, serta masyarakat terlibat aktif di festival ini.
Ikan pindang yang ikut dipamerkan, di antaranya ikan manyung, ikan pari, kakap, tongkol, juga beberapa jenis ikan laut. Ikan air asin itu diolah dengan pelbagai jenis makanan. "Saya sering sekali makan Ikan Manyung, ikan pindang dan ikan-ikan yang lainnya, tapi di festival ini memang ada satu kreativitas yang berbeda. Apalagi yang memasak ini sangat banyak, sangat luar biasa, megilan," ucap Bupati Yurohnur.
Yurohnur berharap, kegiatan yang berkaitan dengan produksi ikan laut dan juga ikan tawar bisa diperbanyak. Setidaknya rangka memunculkan potensi lokal dan menggairahkan kembali ekonomi kerakyatan pasca pandemi Covid-19.
Di Lamongan, selain di Kecamatan Brondong, juga digelar Festival Gemar Makan Ikan di Kecamatan Babat. "Kita semua bisa bangkit lebih cepat dan kita akan lebih kuat dalam perekonomian," pungkas Bupati Yurohnur.
Sebagai catatan Kabupaten Lamongan menjadi penghasil ikan terbesar di Jawa Timur. Kabupaten yang berbatasan dengan Bojonegoro, Tuban dan Gresik ini, memiliki potensi produksi ikan yang cukup tinggi. Yakni mencapai 145.897,96 ton pada tahun 2021.
Lamongan juga memiliki puluhan UMKM yang mengolah ikan terutama Ikan pindang yang menjadikannya salah satu sentra pengolahan pindang terbesar di Jawa Timur. Lokasinya tersebar di beberapa desa di Kecamatan Paciran dan Kecamatan Brondong.
Advertisement