Lagu Tegar Milik Rossa Dinyanyikan Super Junior
Super Junior membawakan kejutan untuk penggemarnya yang disapa ELF, saat konser Super Show 7S di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD Hall 5, Tangerang, Sabtu malam kemarin, 15 Juni 2019.
Setelah Siwon menampilkan penampilan solonya, Yesung dan Ryeowook muncul dan membawakan lagu Tegar milik Rossa. Namun kejutannya tidak hanya sampai disitu saja, Rossa muncul dari tengah panggung dan mengundang teriakan histeris penggemar yang terkejut dengan kemunculan sang diva.
"Tolong berikan tepuk tangan untuk tamu spesial kita, Rossa," ujar Yesung usai berkolaborasi.
Ryeowook pun memberi pelukan hangat kepada Rossa sebelum menyapa ELF Indonesia. Hal ini sontak mengundang teriakan iri penggemar.
"Assalamualaikum, selamat malam! Apa kabar ELF Indonesia, senang sekali bisa datang disini. Ini impian semua penyanyi saya rasa. Dan malam ini, kami menyanyikan lagu tegar. Kamsahamnida jeongmal kamsahamnida," ujar Rossa dengan senyum yang lebar.
Yesung juga memberi bocoran bahwa ke depannya, Super Junior dan Rossa akan kolaborasi dan kabar tersebut langsung disambut oleh sorakan meriah para ELF.
"Adalah kehormatan bagi kami untuk berkolaborasi dengan Rossa. Kami ke depannya akan berkolaborasi lagi dengan Rossa. Sekarang, kami akan menyerahkan panggung kepada Rossa. Selamat bersenang-senang dulu dengan Rossa, kami ganti baju dulu," ujar Yesung.
Yesung dan Ryeowook kembali memberi pelukan hangat kepada Rossa sebelum keluar dari panggung. Rossa lalu memulai penampilan solonya dengan lagu 'Pudar' dan penggemar secara otomatis langsung ikut bernyanyi bersama. "Thank you. Terima kasih semuanya," tutup Rossa.
Sementara itu, Ryeowook mengejutkan penggemar dengan menyanyikan sebagian lagu 'Bunga Terakhir' milik Bebi Romeo. Ia mengaku suka sekali menyanyi tersebut saat masih sekolah. (yas)
Advertisement