Lagu Baru BLACKPINK Tembus 28 Juta Penonton di YouTube
BLACKPINK kembali mencatat rekor terbaru lewat single comeback mereka kali ini. Dalam waktu kurang dari sepuluh jam, video musik Kill This Love telah menembus 28 juta penonton di Youtube.
Prestasi BLACKPINK ini memecahkan rekor video musik girl group Korea tercepat dalam mencapai jumlah tersebut. Rekor sebelumnya dipegang oleh lagu YES or YES milik TWICE yang mencapai 20 juta penonton dalam waktu 10 jam 27 menit.
Kill This Love menunjukkan karakter BLACKPINK yang lebih 'hitam'. Namun aksi mereka dibalut dengan sederet busana yang multi warna, yang mempermanis dengan caranya sendiri.
Lagu ini sukses merebut hati para penggemar, yang tampak puas dengan video musik dan lagu baru tersebut. Selain lebih berkarakter, mereka juga membawa sesuatu yang baru dengan komposisi lagunya.
Di bagian awal, BLACKPINK tampak menegaskan kata-kata 'BLACKPINK in your area' sebagai trademark mereka.
Menurut rencana, BLACKPINK akan menggelar jumpa pers untuk meresmikan peluncuran single Kill This Love pada Jumat pukul 11 waktu Korsel. Namun rencana ini terpaksa ditunda untuk menghormati insiden kebakaran hutan yang terjadi di Provinsi Gangwon.
"Kami membuat keputusan ini sebagai bentuk solidaritas terhadap penduduk di Provinsi Gangwon setelah kejadian kebakaran hutan di Goseong-Sokcho," ungkap perwakilan agensi BLACKPINK, YG Entertainment pada Jumat pagi.
"Kami meminta pengertian dari para penggemar dan jurnalis yang sudah menantikan acara ini. Kami turut berbela sungkawa kepada para korban kebakaran hutan," tandas perwakilan agensi. (yas)
Advertisement