Lagi, Pihak Sekolah Keluhkan Kendala UNBKnya pada Dashboard NgopiBareng.ID
Surabaya: Penyelengaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017 akan diselenggrakan pada bulan April mendatang. Untuk SMA dihelat pada 3-6 April, sementara itu untuk SMK akan digelar 10-13 April mendatang.
Saat ini UNBK tengah memasuki masa simulasi, untuk mengantisipasi kendala yang terjadi pada saat hari H. Tim NgopiBareng.ID membuka kesempatan bagi pihak sekolah untuk menyampaikan aduannya lewat laman yang kami sediakan di http://bit.ly/UNBKJATIM.
Hingga hari ini beberapa laporan perihal kendala yang disampaikan sudah kami terima. Seperti yang disampaikan Pengajar SMKN Puspo Porong Sidoarjo, Ni'Matis Sholikha. Ia mengeluhkan di daerahnya sering terjadi listrik padam yang diakibatkan cuaca yang tak bersahabat.
"Di puspo sering ada pemadaman listrik, karna sering hujan disertai dengan angin kencang dan sambaran petir," tulis Ni'Matis dalam aduannya, Senin (27/3)
"Internet juga sering tidak stabil," tambahnya.
Pihak sekolah juga mengeluhkan lambannya respon aplikasi UNBK yang sering molor. "Status "MULAI" pada waktu simulasi sering molor dari jadwal," ujar pengajar dari SMK Putikecwara Batu, Ibadur Rohman.
Untuk meminimalisir kendala pada saat pelaksanaa UNBK, kami, Tim NgopiBareng.ID mengimbau kepada seluruh jajaran sekolah, untuk melaporkan apa saja kendala UNBK yang dialami, pada laman pengaduan yang kami sediakan, di http://bit.ly/UNBKJATIM
Laporan yang diadukan, akan langsung disampaikan ke pihak Dinas Pendidikan Jawa Timur, Telkom Indonesia, PLN dan Help Desk Proktor, sebagai penyelenggara UNBK 2017. (frd)