Lagi, Ganjar Borong Makanan untuk Dibagikan ke Warga
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersepeda ke arah Gunungpati, Semarang, pada Selasa 27 Juli 2021 pagi. Ia sempat mampir di Kelurahan Pongangan karena melihat kerumunan. Ternyata, warga berkumpul untuk mengantre vaksin, sedangkan vaksinatornya belum datang.
Selain berkeliling untuk cek situasi di lapangan, Ganjar juga memborong jualan dari pedagang kecil yang ada di pinggir jalan. Usai diborong, dagangan itu kemudian dibagi untuk para warga sekitar.
Seperti saat ia melalui Jalan Tumpang, Ganjar mendadak berhenti dan langsung memutar sepedanya ke arah gerobak ‘gilo-gilo’ milik Supri yang mangkal di pinggir jalan.
“Iki sing dodolan ndi?,” tanya Ganjar.
“Saya om, monggo,” jawab Supri menawarkan jajanannya.
Salah satu pelanggan yang sedang menikmati nasi bungkus pun memberitahu Supri bahwa orang yang mencarinya adalah Gubernur Jawa Tengah.
“Hayo sing dodolan maskere dinggo sik,” ujar Ganjar.
Ganjar pun bertanya berapa modal Supri untuk berjualan setiap harinya dan bagaimana penjualannya selama pandemi ini.
“Nggih turun pak, agak sepi. Kalau modalnya 500 ribu pak, ndak semuanya. Ini ada titipan juga,” terang Supri.
Ganjar pun langsung memborong dagangan Supri. Ia meminta agar dagangan yang diborong itu dibagikan pada tukang sapu, atau siapapun yang menghendaki.
“Iki tak tuku, wes dikei sopo wae. Kae tukang sapu, tukang sampah kon njupuk yo,” kata Ganjar sambil memanggil sejumlah petugas kebersihan yang sedang bekerja di pembuangan sampah di seberang jalan.
“Wah terima kasih, Pak Ganjar,” ujar Supri girang.
Usai Ganjar pamit, dagangan gratis itu langsung dihampiri warga yang ada di sekitarnya. Sejumlah tukang sapu, hingga driver ojol yang mengetahui pun langsung menyerbu.
“Terima kasih Pak Gubernur, jajanannya,” ujar salah satu dari mereka.
Supri mengaku biasa berdagang setiap hari di lokasi tersebut. Biasanya, dia mulai berjualan sejak pukul 06.00 WIB dan habis pukul 11.00 WIB. Karena diborong, dagangannya pun ludes lebih awal.
“Saya nggak tahu, dia datang ke sini langsung yang jualan siapa? ‘saya’ gitu. Ini tadi dia ninggalin satu juta, untuk siapa yang mau makan sini, habis ini sudah,” kata Supri.
Supri biasa berdagang di lokasi tersebut. Pelanggannya adalah driver ojol maupun pekerja yang hendak mencari bekal sarapan. Panganan yang dijualnya mulai dari nasi bungkus, goreng-gorengan, hingga buah.
Advertisement