Jelang Laga Perdana Liga 1, Arema FC Uji Swab Semua Pemain
Manajemen Arema FC melakukan uji swab atau uji usap kepada seluruh pemain dan ofisial tim pada Senin 28 September 2020 di Kantor Arema FC, Jalan Mayjend Pandjaitan, Kota Malang.
Uji swab tersebut dilakukan untuk persiapan laga perdana Arema FC kontra Persija Jakarta pada 3 Oktober 2020 nanti. Sebelumnya, Singo Edan dijadwalkan menjalani laga tandang melawan Bhayangkara FC. Namun, ada perubahan jadwal yang dilakukan operator Liga Indonesia Baru (LIB).
Media Officer Arema FC, Sudarmaji mengatakan uji swab tersebut penting bagi manajemen Singo Edan untuk menentukan langkah selanjutnya yang akan ditempuh jelang laga perdana kontra Persija Jakarta.
"Jadi ini penting, semoga hasil swab akan keluar dalam 2 sampai 3 hari ke depan. Diketahui dan akan banyak keputusan dari tim medis setelah hasil swab keluar," tuturnya pada Senin 28 September 2020.
Dalam agenda uji swab hari ini, Sudarmaji menuturkan ada sebanyak 26 pemain yang dites, 32 panitia lokal dan 11 orang dari ofisial tim. Jumlah tersebut, merupakan kebijakan dari operator liga.
"Seandainya saat ini ada panpel yang terdaftar positif, kami akan berkomunikasi dengan LIB. Bagaimana mengisi kekosongan ini, apakah diisi oleh orang-orang LIB. Ini akan kami komunikasikan dengan LIB," ujarnya.
Sementara itu, Kapten Tim Arema FC, Hendro Siswanto berharap agar hasil swab ia dan rekan-rekannya nanti negatif Covid-19. Karena ia meyakini, kehilangan satu pemain akan mengurangi performa tim ini.
"Harapannya tentu hasilnya negatif. Supaya tidak menimbulkan masalah juga. Karena kalau ada yang positif, tentu tim juga akan mengalami kerugian karena kehilangan satu pemain," ujarnya.
Dalam laga melawan Persija Jakarta pada 3 Oktober 2020, nanti, Hendro dan rekan-rekannya siap untuk bermain secara maksimal agar bisa memetik kemenangan di kandang sendiri.
"Pastinya kami harus bekerja lebih keras agar bisa menang lawan Persija. Laga perdana juga cenderung lebih berat. Tetapi karena main di Malang, tentu kami harus menang," tutupnya.
Kemenangan atas Persija Jakarta sangat dibutuhkan oleh Arema FC untuk bisa mendongkrak posisinya yang berada di peringkat ke-12 klasemen sementara Liga 1 2020 dengan mengoleksi 3 poin hasil dari satu kali kemenangan dan dua kali kalah.
Advertisement