Laga Derby Jawa Timur: Persedikab Vs Gresik United FC
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana memastikan akan ikut menyaksikan laga uji coba Derby Jawa Timur. Laga klub Liga 3 Persedikab kontra Gresik United FC akan digelar di Stadion Gelora Joko Samudro, Kediri, pada Sabtu, 16 Oktober 2021.
Laga uji coba antar klub Liga 3 Jawa Timur ini terselenggara karena inisiasi dari putra sekretaris Kabinet Pramono Anung tersebut. "Ya saya ikut mengantarkan karena kebetulan saya yang menginisisasi laga tersebut," terangnya saat ditemui usai penututupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Pendopo Panjalu Jayati, hari ini, Kamis 14 Oktober 2021 .
Hanindhito Himawan Pramana menilai laga uji coba sangat perlu dilakukan sebagai kesiapan tim sebelum mengarungi kompetisi sesungguhnya.
"Tes uji coba terus kita lakukan. Sejauh ini allhamdulilah. Dikutip pelatih Persedikab (Tony Ho) bahwa bupati bukan tukang sulap, artinya tidak mungkin bisa langsung dari tim yang selama ini mati suri langsung jadi juara. Masih ada proses yang harus kita lalui," pungkas bupati muda berusia 29 tahun ini.
Seperti diketahui sebelumnya, beberapa waktu lalu Asosiasi PSSI Provinsi Jawa Timur telah menggelar rapat untuk persiapan Liga 3 2021. Hasilnya klub berjuluk Bledug Kelud (Persedikab) masuk ke dalam grup A. Pada grup A tersebut berisi 5 tim, yakni Persedikab, PSBI Kabupaten Blitar, PSID Jombang, Persem Mojokerto, dan Persekam Metro FC.