La Nyalla Minta Ampun pada Jokowi
Presiden Joko Widodo mengaku telah bertemu dengan Mantan Ketua PSSI La Nyalla Mattalitti. Menurut Jokowi, La Nyalla berulang kali meminta maaf kepadanya.
"Saya sudah ketemu Pak Nyalla di Surabaya. Sudah minta maaf tiga kali," kata Jokowi usai menghadiri konsolidasi caleg Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Balai Sarbini, Jakarta Pusat, Senin 17 Desember 2018.
Nyalla meminta maaf khusus ke Jokowi setelah mengaku sebagai penanggung jawab penyebaran Obor Rakyat di Madura saat Pilpres 2014 lalu. Tabloid yang disebarkan Nyalla berisi kejelekkan Jokowi.
Tak hanya itu, Nyalla juga mengaku menyebarkan isu bahwa Joko Widodo adalah kader Partai Komunis Indonesia (PKI) pada pemilu 2014. "Kembali lagi toto kromo, sopan santun dalam politik harus dijaga," kata dia.
Jokowi sendiri mengapresiasi dukungan yang kini diberikan mantan politisi Partai Gerindra itu kepadanya. "Itu hak Pak Nyalla, kita hargai dukungannya," ujar Jokowi. (man)