Kursi-kursi di Kota Lama Surabaya Dirantai, Antisipasi Maling!
Ramai di media sosial (medsos) kursi-kursi yang terpasang di kawasan Wisata Kota Lama Surabaya, dalam kondisi dirantai. Berdasarkan video di akun Tiktok, tampak beberapa kursi besi warna hitam atau tolix dirantai bagian bawahnya. Sedangkan, ujung dari rantai tersebut tertanam di paving yang tak jauh dari lokasi. Pemandangan ini direkam di Jalan Kalimas Kota Lama kawasan Eropa pun dirantai.
Kepala Satpol PP Surabaya, M Fikser mengatakan, dirantainya kursi di Wisata Kota Lama tersebut untuk mengantisipasi adanya pencurian sarana yang dilakukan oleh para maling.
"Sebagai upaya pencegahan, tapi tetap kita jaga. Bagaimana pun selain dirantai, kita juga lakukan penjagaan belajar dari kejadian kemarin (berpindah tempat), itu kan bagian dari antisipasi," ungkapnya.
Fikser mengungkap, kejahatan sempat terjadi di lokasi wisata Kota Lama Surabaya. Akan tetapi, pelaku kali ini bisa ditangkap sebelum melakukan pencurian kabel.
"Laporan warga ada yang dicurigai sekitar Kota Lama. Dia (pelaku) lari, tapi ada satu yang ditangkap itu bawa gunting kabel, tapi belum ada alat bukti, bukti kabel yang dipotong belum ada," terangnya.
Selain mencegah pencurian, kursi dirantai itu juga mengantisipasi pengunjung yang suka menggeser atau memindah kursi jauh dari tempat asalnya.
Para pengunjung diimbau untuk menjaga kenyamanan di Wisata Kota Lama. Salah satunya dengan ikut melaporkan jika ada upaya pencurian di lokasi tersebut.
Advertisement