Kunjungi Lapas, Kakanwil Kemenkumham Dengarkan Keluhan Napi
Kanwil Kemenkumham Jatim berupaya meningkatkan pelayanan di lapas atau rutan. Kakanwil Zaeroji meminta jajarannya untuk lebih mendengarkan keluhan para warga binaan. Hal itu disampaikan Zaeroji saat mengunjungi Lapas I Surabaya pada 17 Mei 2022. Didampingi Kalapas Jalu Yuswa Panjang, Zaeroji memberikan arahan kepada seluruh pejabat struktural.
Zaeroji mengumpamakan lapas atau rutan sebagai 'rumah sakit.' Ia mengatakan, banyak orang sakit baik secara mental maupun perilaku.
Untuk itu, pria kelahiran Samarinda itu berharap para petugas lapas bisa 'menyembuhkan' para narapidana. Jangan sampai mereka kambuh dan mengulangi perbuatannya. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan pendekatan dari hati ke hati.
"Petugas harus banyak mendengar keluhan dari narapidana, jangan sampai mereka stres," pesan Zaeroji.
Mantan Sekretaris Ditjen Imigrasi itu juga meminta jajarannya untuk mengoptimalkan pembinaan. Dia mencontohkan pembinaan industri mebel yang sudah merambah pasar ekspor. Menurutnya, pihak Lapas harus mendorong warga binaannya untuk aktif ikut pembinaan dan meningkatkan keterampilannya.
"Sehingga ketika di dalam, mereka punya kesibukan, ketika bebas mereka sudah punya bekal," urainya.
Selain itu, dia berharap para petugas bisa menjaga Lapas tetap kondusif. Riak-riak kecil yang ada harus bisa diselesaikan. Kekompakan menjadi hal penting yang harus diutamakan.
"Petugas harus tanggap, ketika ada potensi risiko, segera laporkan dan cari jalan keluar," jelasnya.
Terakhir, dia meminta jajarannya untuk terus berinovasi. Karena tuntutan dari masyarakat sangat dinamis. Yaitu dengan mulai memperhatikan hal-hal kecil di sekitar.
"Jangan terlena dengan predikat WBK/ WBBM, terus berinovasi dan berikan yang terbaik untuk masyarakat," pesannya.
Advertisement