Kunci Jawaban SD Kelas 1-3: Sahabat Pelangi: Yeay Menang!
Siswa Sekolah Dasar kelas 1-3 dan sederajat akan mendapatkan materi Sahabat Pelangi: Yeay Menang! dalam program Belajar dari Rumah TVRI, Rabu 12 Agustus 2020 pukul 08.30-09.00 WIB.
Diharapkan siswa dapat memahami isi tayangan dan menyampaikan gagasan secara lisan, serta menulis beberapa kalimat dan menyuntingnya. Setelah materi disampaikan, siswa diberikan pertanyaan.
Ada tiga pertanyaan yang perlu dikerjakan sebagai tugas. Perlu diperhatikan, kunci jawaban tugas TVRI ini ditujukan bagi orangtua atau wali sebagai pedoman ketika mengoreksi hasil belajar peserta didik.
Soal
1. Apa yang dilakukan Chandra dan teman-teman dalam membantu Wayan untuk mengikuti lomba?
2. Bagaimana usaha Wayan agar dapat mengikuti lomba dengan baik?
3. Mengapa Nisa dan teman-teman tetap menganggap Wayan juara sejati?
Jawaban
1. Yang dapat dilakukan Chandra dan teman-teman dalam membantu Wayan untuk mengikuti lomba adalah:
- Mereka dapat mengingatkan Wayan untuk memeriksa kakinya terlebih dahulu dengan mengantar atau menemaninya mengecek kesehatan.
- Mereka dapat memberikan semangat kepada Wayan untuk tetap mengikuti lomba.
- Selalu menemani Wayan saat latihan menjelang lomba.
2. Usaha Wayan agar dapat mengikuti lomba dengan baik adalah dengan berlatih dengan serius dan sangat bersemangat. Wayan juga selalu pemanasan dan latihan dengan rajin menjelang perlombaan.
3. Nisa dan teman-teman tetap menganggap Wayan juara sejati karena menjadi juara itu tidak harus menang melainkan terus berusaha keras untuk menjadi seorang juara. Meskipun tidak menjadi pemenang, namun Wayan tetap melanjutkan lombanya sampai selesai.
Walaupun ia sempat terjatuh sehingga kakinya mengalami cidera dan dia sudah tertinggal oleh peserta lomba lainnya. Selain itu Wayan juga sudah berusaha sebaik mungkin untuk menjadi yang terbaik dalam lomba.
* Kunci jawaban ini hanya sebagai pegangan orangtua atau wali dalam mendampingi belajar dan mengoreksi jawaban siswa.
Advertisement