Kubu Jokowi dan Prabowo Saling Tuding Politisasi Andi Arief
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Abd Kadir Karding berharap kasus penangkapan Wakil Sekjen Partai Demokrat Andi Arief tidak dipolitisir.
"Saya minta ini tidak dipolitisasi sebagai bentuk serangan terhadap oposisi," kata Karding dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 5 Maret 2019.
Pernyataan Karding ini sekaligus menanggapi pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono yang menyalahkan Jokowi atas penangkapan Andi Arief.
Menurut Poyuono, Andi hanyalah korban dari kegagalan pemerintahan Jokowi dalam memberantas narkoba di Indonesia.
"Tidak perlu dipolitisasi karena itu bukan cara untuk menyembuhkan Andi Arief yang merupakan korban dari ketergantungan narkoba," kata Arif, Senin 5 Maret 2019.
Pernyataan Poyuono ini juga langsung ditanggapi Juru Bicara TKN Ace Hasan Syadzily. "Pak Arief Poyuono sedang tidak mengigau kan? Kok Andi Arief yang mengkonsumsi narkoba, Pak Jokowi yang disalahkan," ujarnya.
Sekadar diketahui, Wakil Sekjen Partai Demokrat Andi Arief ditangkap polisi setelah menghisap sabu-sabu di sebuah kamar hotel di Jakarta pada Minggu, 3 Maret 2019 malam. (man)