Kualifikasi F1 GP Italia, Valtteri Bottas Terdepan Asapi Hamilton
Pebalap Mercedes GP Valtteri Bottas akan start terdepan di sprint qualifying GP Italia 2021. Valtteri Bottas menggungguli Lewis Hamilton dan Max Verstappen. GP Italia jadi balapan kedua F1 musim ini setelah Inggris yang menggunakan sistem kualifikasi baru. Sesi kualifikasi normal diadakan di sirkuit Autodromo Nazionale Monza, Jumat 10 September 2021 malam waktu Indonesia.
Seperti diketahui, dalam seri yang menggelar sprint qualifying, ada sedikit perbedaan dengan seri biasa. Pada seri ini, kualifikasi yang digelar pada Jumat malam untuk menentukan posisi start pada sprint qualifying. Sementara itu, sprint qualfying digelar Sabtu malam, untuk menentukan posisi start balapan.
Seperti biasa kualifikasi dibagi dalam tiga fase dengan persaingan sengit terjadi di Q3. Memasuki Q3, Hamilton, Bottas, dan Verstappen bersaing ketat untuk mendapatkan pole. Hamilton sempat berada di posisi teratas sebelum Bottas menyalip saat-saat akhir dengan selisih 0,096 detik.
Bottas pole dengan catatan waktu 1 menit 19.555 detik. Pembalap asal Finlandia itu berhasil menikung rekan setimnya Hamilton yang mencatatkan waktu 1 menit 19,651 detik. Di posisi ketiga ada pemuncak klasemen F1 dari Red Bull Racing Max Verstappen dengan 1 menit 19,966 detik.
Melengkapi posisi lima besar adalah Lando Norris dan Daniel Ricciardo. Pierre Gasly, Carlos Sainz Jr, Charles Leclerc, Sergio Perez, dan Antonio Giovinazzi berada di posisi keenam hingga kesepuluh. Lima pembalap gagal menembus Q2 karena menempati 5 posisi terbawah di Q1 yakni Nikita Mazepin, Robert Kubica, Mick Schumacher, Yuki Tsunoda, dan Nicholas Latifi.
Hasil Kualifikasi GP Italia 2021:
1. Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1m20.685s 1m20.032s 1m19.555s
2. Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 1m20.543s 1m19.936s 1m19.651s
3. Max Verstappen NED Red Bull Racing 1m21.035s 1m20.229s 1m19.966s
4. Lando Norris GBR McLaren F1 Team 1m20.916s 1m20.059s 1m19.989s
5. Daniel Ricciardo AUS McLaren F1 Team 1m21.292s 1m20.435s 1m19.995s
6. Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri Honda 1m21.440s 1m20.556s 1m20.260s
7. Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari Mission Winnow 1m21.118s 1m20.750s 1m20.462s
8. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari Mission Winnow 1m21.219s 1m20.767s 1m20.510s
9. Sergio Perez MEX Red Bull Racing 1m21.308s 1m20.882s 1m20.611s
10. Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing Orlen 1m21.197s 1m20.726s 1m20.808s
11. Sebastian Vettel GER Aston Martin Cognizant Formula One Team 1m21.394s 1m20.913s
12. Lance Stroll CAN Aston Martin Cognizant Formula One Team 1m21.415s 1m21.020s
13. Fernando Alonso ESP Alpine F1 Team 1m21.487s 1m21.069s
14. Esteban Ocon FRA Alpine F1 Team 1m21.500s 1m21.103s
15. George Russell GBR Williams Racing 1m21.890s 1m21.392s
16. Nicholas Latifi CAN Williams Racing 1m21.925s
17. Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri Honda 1m21.973s
18. Mick Schumacher GER Uralkali Haas F1 Team 1m22.248s
19. Robert Kubica POL Alfa Romeo Racing Orlen 1m22.530s
20. Nikita Mazepin RUS Uralkali Haas F1 Team 1m22.716s
Advertisement