KPU Kota Kediri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara
Mendekati momemtum pencoblosan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri intens menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara pemilu 2024. Kali ini tempat yang digunakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara di TPS 20 Gedung Kelurahan Semampir Kecamatan Kota Kediri.
Dikatakan Ketua KPU Kota Kediri Pusporini Endah Palupi kegiatan simulasi ini dilaksanakan mengacu pada surat edaran KPU RI. Di dalam surat edaran KPU RI disebutkan agar KPU kota atau pun kabupaten agar segera melaksanakan simulasi dan pemungutan penghitungan suara maksimal akhir bulan Januari.
"Kita libatkan steakholder kemudian kita undang juga Forkopimda, partai politik lalu camat serta instansi yang lain. Kegiatan baru bisa kita laksanakan di tanggal 30 Januari 2024 ini," jelasnya.
Teknik simulasi pemungutan dan penghitungan suara dilaksanakan secara nyata. " Yang dimaksud real disini yaitu langsung mengambil satu TPS di Kelurahan Semampir yaitu TPS 20. Karena jumlah pemilih di TPS 20 ada 117 orang sehingga kita datangkan semua, sesuai dengan prosedur juga memberikan surat pemberitahuan kepada pemilih untuk datang ke TPS. "Kita sudah ready disini sejak pukul 06.30 WIB," ujarnya.
Lebih lanjut Pusporini Endah Palupi menjabarkan tujuan dari kegiatan simulasi ini untuk memaparkan secara detail atau memperjelas tugas dari PPK dan PPS terkait teknis pemungutan hingga perhitungan suara. "Kalau simulasi hari ini petugasnya real ya," katanya .
Advertisement