KPU Kabupaten Kediri Distribusikan Logistik Pemilu di 26 Wilayah Kecamatan
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri mulai melaksanakan distribusi logistik di 26 wilayah Kecamatan. Menurut keterangan Nanang Qosim ketua KPU Kabupaten Kediri kegiatan seperti ini juga dilakukan serentak oleh KPU daerah lainya di Jawa Timur.
"Ini dari gudang KPU kabupaten ke gudang kecamatan masing masing. Kemudian nanti pada tanggal 26 November 2024 pagi dari gudang kecamatan akan di geser ke desa sebagai penampungan awal. Selanjutnya pada H-1 dipastikan semua logistik sudah berada di tempat pemungutan suara," terangnya saat ditemui di gudang logistik di Desa Gampengrejo Kabupaten Kediri Sabtu 23 November 2024.
Logistik yang mulai distribusikan semuanya berupa kotak suara, bilik, surat suara, kemudian perlengkapan pendukung pemungutan suara lainya. Semuanya dipastikan sudah berada di tempat pemungutan surat suara H-1.
Adapun logistis berupa bilik suara dengan masing-masing TPS ada 2 bilik. 2 kotak suara, kemudian surat suara sesuai jumlah daftar pemilih tetap (DPT) plus ditambah 2,5 persen surat suara cadangan di masing-masing TPS. (ADV)