Mobil KPK di BPKAD Sama Saat Dipakai Geledah Rumah Fattah
Mobil Toyota Kijang Innova yang berada di depan pintu utama Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Jawa Timur pada Kamis 8 Agustus 2019 sama persis dengan yang digunakan tim KPK saat menggeledah kediaman Kadishub Jatim Fattah Jasin.
Pada Rabu 7 Agustus 2019 kemarin, tim KPK mendatangi rumah Fattah di Jalan Nginden Intan Tengah, Surabaya. Tim KPK datang dengan menggunakan tiga mobil Toyota Innova berwarna hitam.
Dari pantauan di lapangan, tampak tiga mobil tersebut sedang parkir di depan kantor BPKAD. Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari KPK tentang penggeledahan BPKAD Jatim kali ini.
Menurut sejumlah warga setempat, mobil-mobil itu masuk ke Kantor BPKAD sekitar pukul 17.30 WIB.
"Tadi sekitar Maghrib ada 3 mobil datang. Kemudian, tidak lama ada polisi berdiri di depan kantor penjagaan bawa senjata dan pakai rompi. Saya kira ada bom, ternyata KPK," ujar salah satu pedagang di sekitar kantor BPKAD yang enggan menyebutkan namanya.
Hingga pukul 21.20 WIB belum ada keterangan apapun dari pihak KPK dan keamanan di tempat. Hanya ada beberapa pegawai kantor serta OB keluar dari kantor BPKAD.
Salah satu OB bernama Angga membenarkan ada tim KPK yang datang. Namun tidak tahu secara detail jumlahnya.
"Saya tahunya dari KPK. Apa yang dikerjakan di dalam dan berapa orang, saya kurang tahu mas," kata Angga kepada awak media.
Namun nampak dari pagar luar ada beberapa orang yang keluar masuk pintu utama membawa tas dan dimasukkan ke dalam mobil. (faq)
Advertisement