Kota Semarang Tutup 5 Jalan untuk Tangkal Corona
Lima ruas jalan di tengah Kota Semarang akan ditutup pada jam tertentu. Hal itu untuk meminimalisir penyebaran virus corona atau Covid-19 serta menyadarkan masyarakat agar tetap di rumah saja.
Menurut Kasat Lantas Polrestabes Semarang AKBP Yuswanto Ardi, hasil kesepakatan dengan Pemkot Semarang maka diputuskan ada lima ruas yang akan ditutup mulai Minggu, 29 Maret 2020 petang, yaitu:
1. Jl. Pandanaran, mulai Tugu Muda sampai Simpang Lima
2. Jl. Pemuda, mulai Paragon Mall sampai Tugu Muda
3. Jl. Gajah Mada, mulai Simpang Lima sampai Simpang Gendingan
4. Jl. Pahlawan, mulai Air Mancur sampai Simpang Lima
5. Jl. A. Yani, mulai Simpang RRI sampai Simpang Lima
Penutupan lima ruas jalan tersebut akan dimulai pukul 18.00 WIB hingga 06.00 WIB. Penutupan tersebut akan diberlakukan setiap hari pada jam yang sama dan belum ditentukan akan diterapkan hingga kapan.
Walikota Semarang Hendrar Prihadi menyebutkan, berbagai langkah akan dia tempuh untuk melindungi warga kota. Selain itu upaya pengobatan juga dia upayakan semaksimal mungkin.
Hendi pun meminta masyarakat bisa bekerjasama dan bergerak bersama melawan pandemi Covid-19.
"Tahap awal ruas jalan protokol ditutup adalah Jl Pandanaran-Simpang Lima, Jl Pemuda, Jl Gajah Mada, Jl Pahlawan, Jl A. Yani. Kita tahu para pemudik pasti akan mampir dan melewati kawasan itu, dan ini berbahaya. Bisa menjadi titik penyebaran corona baru,” kata Hendi dikutip dari Antaranews.
Advertisement