Kota Malang Bakal Punya Rumah Sakit Lapangan
Kota Malang akan segera memiliki Rumah Sakit (RS) lapangan yang rencananya bakal dibangun di kawasan Idjen Boulevard, Kota Malang. Fungsi dari RS lapangan tersebut, yaitu sebagai rumah karantina bagi pasien Covid-19 dengan gejala ringan dan tanpa gejala klinis.
"Itu baru informasi dari Walikota Malang yang diterima dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim). Informasinya RS Lapangan akan didirikan di Idjen," ungkap Jubir Satgas Covid-19 Kota Malang, Husnul Mu'arif, pada Jumat 18 September 2020.
Husnul mengatakan pembangunan RS lapangan tersebut nantinya akan dijadikan sebagai alternatif rujukan pasien Covid-19 jika rumah karantina di Jalan Kawi, Kota Malang dan RSUD Kota Malang penuh.
Kebijakan ini, kata Husnul, merupakan tindaklanjut terkait tidak diberlakukannya isolasi mandiri bagi pasien Covid-19 dengan perbaikan gejala klinis.
"Iya (tindaklanjut peniadaan isolasi mandiri). Nanti semua kapasitas (safe house) yang ada di Kota Malang penuh bisa jadi alternatif masuk di RS lapangan," sambung dia.
Namun, Husnul belum mengetahui kapan waktu pastinya pendirian RS lapangan tersebut Husnul masih belum tahu kapan akan dilaksanakan. "Belum tahu," terangnya. Hingga saat ini tutur Husnul para lurah dan camat masih melakukan pendataan terkait pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.
Data tersebut lalu akan disetorkan kepada Puskesmas setempat. Nantinya pihak Puskesmas akan memberikan rekomendasi kepada Satgas Covid-19 terkait pasien yang akan dirujuk ke safe house.
Adapun kriteria pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri untuk dipindahkan ke safe house kata Husnul yaitu, mereka yang memiliki gejala ringan dan tanpa gejala klinis.
"Syarat berikutnya di safe house itu adalah mereka yang karantina mandiri, tapi tidak membutuhkan pendampingan dalam kegiatan sehari-harinya," terang Husnul.